Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Jepang 2022

Waduh, MotoGP Jepang 2022 Terancam Batal Karena Kondisi Cuaca dan Badai Angin

Didit Abdillah - Senin, 19 September 2022 | 17:10 WIB
Pihak meterologi dan klimatologi Jepang memprediksi akan adanya badai angin atau taifun untuk balapan MotoGP Jepang 2022 pekan ini.
GP one.
Pihak meterologi dan klimatologi Jepang memprediksi akan adanya badai angin atau taifun untuk balapan MotoGP Jepang 2022 pekan ini.

OtoRace.id - Setelah dua tahun tidak diselenggarakan, MotoGP Jepang 2022 di sirkuit Motegi menjadi balapan yang cukup dinanti. 

Hanya saja untuk jadwal MotoGP Jepang 2022 akhir pekan ini (23-25/9) akan sedikit terganggu dengan kondisi cuaca.

Dilansir dari GP One yang memantau Badan Klimatologi dan Meterologi dari Jepang, badai angin atau taifun akan menerpa Tokyo sedari hari Selasa. 

Padahal semua tim, kru, staff Dorna Sports, dan pembalap akan tiba di di Jepang melalui Bandara Narita di Tokyo pada hari Selasa atau Rabu. 

Baca Juga: Bos Ducati Buka Suara Usai Enea Bastianini Salip Francesco Bagnaia di Lap Terakhir MotoGP Aragon 2022

Maka dari itu jelas akan menghambat kunjungan para pembalap agar tiba di Motegi yang berada di distrik Haga Tochigi tepat waktu. 

Kali ini pengiriman barang seperti motor dan perangkat balapan lainnya akan dikirim ke Osaka, bukan ke Tokyo untuk menghindari taifun. 

Badan prediksi cuaca di Jepang terbilang yang paling akurat di seluruh dunia, sehingga perhitungan ini juga sudah menjadi perhitungan Dorna Sports. 

Kini ada kemungkinan kalau sesi latihan hari Jumat akan dibatalkan dan jadwal latihan akan dibikin lebih padat hari Sabtu. 

Saat ini sembari menanti kabar dari FIM Asia dan Dorna Sports, kita akan menunggu kepastian dari jadwal MotoGP Jepang 2022. 

Baca Juga: Tabrakan Dengan Marc Marquez Kondisi Takaaki Nakagami Mengkhawatirkan Jelang MotoGP Jepang 2022

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : GP One

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa