Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hasil Race 1 ATC Thailand 2022 - Dominasi Balapan, Veda Ega Pratama Bawa Indonesia Naik Podium

Didit Abdillah - Sabtu, 1 Oktober 2022 | 17:40 WIB
Veda Ega Pratama berhasil menjadi pemenang pada race 1 ATC Thailand 2022. Meski keputusan hasil lomba jadi perdebatan.
AHM
Veda Ega Pratama berhasil menjadi pemenang pada race 1 ATC Thailand 2022. Meski keputusan hasil lomba jadi perdebatan.

OtoRace.id - Race 1 atau balapan pertama Asia Talent Cup alias ATC Thailand 2022 di sirkuit Buriram (1/10) dimulai dengan baik oleh Veda Ega Pratama

Veda Ega Pratama langsung bersaing dengan Gun Mie (Jepang) dan Hakim Danish (Malaysia) sejak lap pertama ATC Thailand 2022. 

Meski berada di posisi ketiga selepas start, Veda Ega Pratama berhasil memimpin balapan di lap kedua. 

Lima lap berlalu, Veda Ega Pratama masih mempertahankan posisi pertamanya dengan baik dari kejaran Gun Mie dan Hakim Danish. 

Sedangkan pembalap Indonesia lainnya yang bersaing di dalam 10 besar adalah Reykat Yusuf Fadillah dan Aan Riswanto

Seiring berjalannya lap, Veda Ega Pratama kian mendapatkan perlawanan dari pembalap Australia, Carter Thompson. 

Keduanya saling bersaing untuk posisi pertama kala Gun Mie dan Hakim Danish fokus jaga empat besar sembari manajemen ban. 

Meski begitu di lap ke-8, Reykat Yusuf Fadillah yang sudah berada di posisi kelima kian memangkas jarak dari Hakim Danish untuk mengejar empat terdepan. 

Veda Ega Pratama masih menjaga ritme untuk terus di dua posisi terdepan, meski perlawanan dari Gun Mie dan Carter Thompson kian terasa. 

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Thailand 2022 - Marco Bezzecchi Pole Position, Francesco Bagnaia Ditempel Fabio Quartararo

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Asiatalentcup.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa