Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Australia 2022

Gak Pakai Nanti, Francesco Bagnaia Minta Saran ke Casey Stoner Demi Menang di MotoGP Australia 2022

Nur Pramudito - Kamis, 13 Oktober 2022 | 17:00 WIB
 Francesco Bagnaia meminta saran Casey Stoner agar bisa menang di MotoGP Australia 2022
MotoGP
Francesco Bagnaia meminta saran Casey Stoner agar bisa menang di MotoGP Australia 2022

OtoRace.id - Pembalap tim Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia meminta saran Casey Stoner agar bisa menang di MotoGP Australia 2022 di Sirkuit Phillip Island.

Jelang MotoGP Australia 2022, Francesco Bagnaia meminta saran dari Casey Stoner yang pernah meraih 6 kemenangan di sirkuit Phillip Island.

Francesco Bagnaia mengusung misi untuk menyalip poin Fabio Quartararo di MotoGP Australia 2022.

Pembalap asal Italia itu hanya terpaut dua poin dari Fabio Quartararo di klasemen MotoGP 2022.

"Saya sudah berbicara dengan Casey Stoner," kata Bagnaia saat konferensi pers MotoGP Australia 2022.

"Sangat penting bagi saya untuk mengambil keuntungan tersebut," terangnya.

"Ini adalah cara terbaik untuk belajar beberapa hal darinya tentang Sirkuit ini. Saya akan mencoba memahami apa yang dia berikan," kisahnya.

Pembalap yang akrab disapa Pecco itu menganggap balapan di Sirkuit Phillip Island akan menjadi persaingan yang sangat menarik.

Hal tersebut dikarenakan, menurut Pecco perebutan gelar juara akan dimulai pada MotoGP Australia 2022.

Baca Juga: Francesco Bagnaia Tegaskan Tidak Butuh Team Order Untuk Pastikan Gelar Juara di MotoGP 2022

"Kejuaraan baru dimulai dan ada lima pembalap yang masih memiliki kemungkinan memenangkan gelar juara," ungkapnya.

"Tentu saya dan Fabio Quartararo memiliki peluang paling besar. Tapi, Aleix Espargaro juga tidak jauh," tuturnya.

"Hingga akhir musim ini semua hal bisa berubah, Enea Bastianini dan Jack Miller juga punya peluang," lanjutnya.

"Namun demikian, potensi kami sangat tinggi dan kami berada dalam situasi yang baik," tutupnya seolah memberikan berita untuk MotoGP hari ini.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa