Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Australia 2022

Mengerikan Aleix Espargaro Nyaris Tabrak Walabi di MotoGP Australia 2022, Jadi Ingat Andrea Iannone Tabrak Burung Camar

Eka Budhiansyah - Jumat, 14 Oktober 2022 | 18:05 WIB
Aleix Espargaro nyaris menabrak Walabi di sirkuit Phillip Island di FP1 MotoGP Australia 2022 (14/10)
MotoGP
Aleix Espargaro nyaris menabrak Walabi di sirkuit Phillip Island di FP1 MotoGP Australia 2022 (14/10)

OtoRace.id - Ada kejadian mengejutkan antara Walabi dan Aleix Espargaro di sesi FP1 MotoGP Australia 2022 (14/10).

Yup, Aleix Espargaro nyaris menabrak Walabi di sesi FP1 MotoGP Australia 2022.

Tanpa peduli, Walabi mencoba menyebrangi sirkuit Phillip Island ketika Aleix Espargaro akan melintas.

Padahal, saat itu Aleix Espargaro tengah berakselerasi dengan Aprilia RS-GP pacuannya.

Enggak tanggung-tanggung, kala itu Aleix tengah memacu Aprilia RS-GP dengan kecepatan 218 km/jam.

Bahkan Aleix juga memacu motor tersebut dalam posisi gigi persneling 4 yang artinya tengah berkecepatan tinggi.

Terbayang dong, bagaimana jika pembalap Aprilia Racing tersebut menabrak Walabi yang merupakan hewan marsupial yang menyerupai Kangguru itu.

Bagi Aleix Espargaro, ini tentunya menjadi pengalaman baru yang menakutkan ketika memacu motor di sirkuit Phillip Island.

Tetapi ternyata bukan hanya Aleix Espargaro yang memiliki pengalaman dengan Walabi yang menyebrangi sirkuit loh, tapi Sang Adik alias Pol Espargaro juga.

Baca Juga: Hasil FP1 MotoGP Australia 2022 - Johann Zarco Tercepat, Marc Marquez Coba Perangkat Baru, Fabio Quartararo Segini

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa