Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Malaysia 2022

Fabio Quartararo Tetap Tenang Meski Sadar Tugas Berat yang Menanti di MotoGP Malaysia 2022

Nur Pramudito - Kamis, 20 Oktober 2022 | 10:00 WIB
Masih ada peluang juara, Fabio Quartararo tetap tenang meski bakal hadapi tantangan berat pada MotoGP Malaysia 2022
MotoGP
Masih ada peluang juara, Fabio Quartararo tetap tenang meski bakal hadapi tantangan berat pada MotoGP Malaysia 2022

OtoRace.id - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, akan menghadapi tantangan berat pada MotoGP Malaysia 2022.

Fabio Quartararo akan kembali berjuang untuk mempertahankan gelar juara dunia di MotoGP Malaysia 2022.

Hadapi MotoGP Malaysia 2022, Fabio Quartararo kini tertinggal 14 poin dari pemuncak klasemen Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo).

Namun, El Diablo merasa hal itu bukan sesuatu yang mustahil untuk kembali memangkas jarak.

Fabio Quartararo menilai apa pun masih bisa terjadi di sisa dua balapan terakhir pada MotoGP 2022.

"Setelah akhir yang mengecewakan di Australia, kami memiliki tugas yang sulit tetapi bukan tidak mungkin," kata Quartararo dikutip OtoRace.id dari laman resmi Yamaha MotoGP.

"Kami harus memulihkan selisih 14 poin dengan dua balapan tersisa," ucap Quartararo.

"Kami akan melakukan yang terbaik akhir pekan ini di Sepang untuk memulihkan beberapa poin," ungkap Quartararo.

Quartararo juga cukup merasa percaya diri dengan hasil yang didapat pada tes pramusim MotoGP di Sepang lalu.

Baca Juga: Enggak Banyak Yang Tahu, Marc Marquez Kasih Semangat ke Fabio Quartararo Untuk MotoGP Malaysia 2022 Loh

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Yamahamotogp.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa