OtoRace.id - Pembalap Red Bull KTM, Brad Binder berhasil menjadi tercepat pada hasil FP1 MotoGP Malaysia 2022.
Melesat di menit-menit akhir, Brad Binder mengisi posisi teratas di hasil FP1 MotoGP Malaysia 2022 di Sirkuit Sepang, Jumat (21/10).
Hasil FP1 MotoGP Malaysia 2022, Brad Binder tercepat diikuti Alex Rins dan Marc Marquez.
Lima menit awal FP1 MotoGP Malaysia 2022, Jorge Martin (Pramac Racing) berhasil mencatatkan waktu tercepat dengan 2 menit 1,981 detik.
Tak lama berselang, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) merebut posisi teratas dari Jorge Martin dengan catatan waktu 2 menit 1,895 detik.
Di sisi lain, insiden dialami Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team) yang terjatuh di Tikungan 1 Sirkuit Sepang.
Di 10 menit awal Marc Marquez (Repsol Honda) sempat mencatatkan waktu tercepat, namun lagi-lagi Fabio Quartararo berhasil menguasai posisi teratas.
Sementara itu sang pemuncak klasemen Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) masih berada di urutan 12.
Insiden kembali terjadi, kali ini menimpa Aleix Espargaro (Aprilia Racing) yang terjatuh di Tikungan 9.
That is NOT how @AleixEspargaro would have wanted to start his weekend! ????
The title contender slips off after touching the kerb! ????#MalaysianGP ???????? pic.twitter.com/BJZPRb5EeS
— MotoGP™???? (@MotoGP) October 21, 2022
Baca Juga: Marc Marquez Sarankan Fabio Quartararo Untuk Ambil Risiko di MotoGP Malaysia 2022
Hingga pertengahan sesi, Fabio Quartararo masih memimpin, sedangkan Francesco Bagnaia berhasil naik ke urutan 6.
Nasib kurang beruntung dialami Aleix Espargaro yang mengalami masalah teknis pada motor kedua.
This is turning out to be a disastrous first session for @AleixEspargaro ????
Finally getting some laps in and now it seems he has a technical problem with his 2nd bike! ????#MalaysianGP ???????? pic.twitter.com/NRllF4pDIL
— MotoGP™???? (@MotoGP) October 21, 2022
Alhasil, Aleix Espargaro tidak bisa turun karena semua motornya sedang mengalami perbaikan.
Masuk lima menit terakhir, Jorge Martin sukses menggeser Fabio Quartararo dari posisi pertama.
Keunggulan Jorge Martin tidak lama, Marc Marquez berhasil merebut posisi teratas usai memperbaiki catatan waktunya.
Namun, Brad Binder (Red Bull KTM) berhasil mencuri posisi pertama dari Marc Marquez pada menit-menit akhir FP1 MotoGP Malaysia 2022.
Brad Binder diikuti Alex Rins (Suzuki Ecstar) yang menyodok ke posisi kedua dan Marc Marquez di posisi ketiga.
Sementara, Fabio Quartararo berada di posisi 7 dan Francesco Bagnaia di posisi 11.
Berikut hasil FP1 MotoGP Malaysia 2022:
Editor | : | Nur Pramudito |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR