OtoRace.id - CEO Aprilia Racing, Massimo Rivola, mengomentari hasil buruk Aleix Espargaro saat MotoGP balapan di luar Eropa.
Aleix Espargaro melempem, Massimo Rivola mengakui bahwa tim Aprilia minim data serta buruk dalam menganalisa balapan MotoGP di luar Eropa.
Performa Aleix Espargaro bersama Aprilia memang menurun drastis saat MotoGP menjalani balapan di luar Eropa.
Padahal pada MotoGP Aragon 2022, pembalap andalan Aprilia yakni Aleix Espargaro berhasil raih podium ketiga.
Setelahnya, Aprilia malah tampil melempem pada empat seri yaitu MotoGP Jepang, Thailand, Australia, dan Malaysia.
Kedua pembalap mereka yakni Aleix Espargaro dan Maverick Vinales benar-benar kesulitan untuk meraih podium bahkan juga kesulitan finis 10 besar.
Rivola tak menampik jika seri MotoGP Australia, Jepang, dan Thailand, Aprilia memang memiliki data yang minim.
Namun dirinya heran kenapa timnya juga mendapat hasil minor di Malaysia.
Sebab, mereka memiliki data yang komplit dan bagus lantaran telah melakukan tes pada Februari lalu.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Corsedimoto.com |
KOMENTAR