OtoRace.id - Alex Rins jadi juara di MotoGP Valencia 2022 dengan mengalahkan Jorge Martin dan Brad Binder (6/11).
Sedikit membuat terkejut lantaran Alex Rins mampu mempersembahkan kemenangan terakhir bagi Suzuki dengan podium tertinggi di MotoGP Valencia 2022.
Seperti diketahui, Alex Rins dan Joan Mir akan berpisah dari Suzuki yang akan mundur dari balap MotoGP diakhir musim 2022 ini.
Maka itu, kemenangan di sirkuit Valencia ini menjadi kado perpisahan yang manis bagi Suzuki.
Alex Rins sendiri sebenarnya agak emosional untuk menjalani laga terakhir bersama Suzuki di MotoGP Valencia 2022 ini.
"Sangat menakjubkan, saya berusaha untuk tenang selama pekan sebelum balap," aku Alex Rins dilansir OtoRace.id dari MotoGP.com.
"Tetapi di grid, ketika mengucapkan kata berpisah dengan anggota tim (suzuki), saya menangis, menangis dengan keras. Terbayang enam tahun yang sangat menyenangkan," tambahnya.
Setelah itu, Alex Rins pun berkata kepada dirinya sendiri untuk berhenti menangis lantaran ada balapan yang harus dilakukan.
"Lalu saya berusaha untuk konsentrasi lagi, dan hasilnya sangat menakjubkan, kami melakukan balapan yang sulit dipercaya, termasuk start, mulai dari posisi 5 berhasil meraih holeshot di Tikungan 1," jelasnya pembalap Suzuki Ecstar itu.
Baca Juga: Jadi Juara Dunia MotoGP 2022, Begini Selebrasi Francesco Bagnaia Usai MotoGP Valencia 2022
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR