Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2023 Bakal Makin Panas, Luca Marini Tabuh Genderang Perang Melawan Tim Ducati Lainnya

Nur Pramudito - Sabtu, 26 November 2022 | 06:15 WIB
Luca Marini menegaskan siap bertarung dengan duo Pramac Racing untuk jadi tim independen terbaik di MotoGP 2023
MotoGP
Luca Marini menegaskan siap bertarung dengan duo Pramac Racing untuk jadi tim independen terbaik di MotoGP 2023

OtoRace.id - Pembalap Mooney VR46 Racing Team, Luca Marini bertekad untuk bekerja lebih keras pada MotoGP 2023 mendatang.

Luca Marini tahu bahwa dirinya akan bersaing dengan rider Ducati lain yang tidak kalah hebat di MotoGP 2023.

Untuk MotoGP 2023, Ducati hanya memberikan Desmosedici GP22 kepada Luca Marini.

Seperti diketahui, Pabrikan Ducati akan kembali menurunkan delapan motor pada kompetisi MotoGP 2023.

Tercatat akan ada empat tim MotoGP yang menjadi pengguna motor Desmosedici GP, yakni Ducati Lenovo, Pramac Racing, Mooney VR46 Racing Team, dan Gresini Racing.

Dengan sedemikian banyak pembalap Ducati di grid, persaingan internal antara sesama penunggang motor Desmosedici GP pun tak terhindarkan.

Hal ini disadari pula oleh Luca Marini yang mengantisipasi pertarungan dengan Pramac Racing sebagai sesama tim satelit Ducati.

"Musim ini, semuanya kelihatan lebih sederhana. Namun, Jorge Martin pada musim depan akan menunggangi motor pabrikan dan saya tidak. Jadi, akan ada beberapa perbedaan," kata Marini dikutip OtoRace.id dari Speedweek.

"Saya harap, perbedaannya tidak besar karena kami harus bertarung dengan Pramac untuk memperebutkan titel tim independen terbaik," sambungnya.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa