OtoRace.id - Gerry Salim akan membalap di ajang FIM CEV Respol 2019 di kelas Moto2.
Namun tentunya, Gerry Salim akan tampil dengan livery helm baru untuk terjun di kelas 600 cc tersebut.
Menariknya, akan ada dua pilihan helm yang dipakai Gerry Salim untuk balap di benua Eropa tersebut.
"Keduanya, masih tetap bertemakan nasionalisme. Pokoknya, Indonesia banget deh," ungkap Gerry Salim kepada OtoRace.id.
(Baca Juga : Wah! Kenapa Gerry Salim Fokus Tambah Berat Badan dan Kuatkan Otot Tangan)
Untuk motif alias livery helm yang pertama, Gerry mengusung tema Garuda dengan Pancasila di sisi atas helm.
Garuda ini layaknya gambar Pancasila dengan warna emas dan sila-sila di bagian dada.
Di sisi samping helm, bendera Merah Putih seakan berkibar menemani perjalanan pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) di ajang FIM CEV Repsol.
Tak tertinggal, nomor start 31 yang menjadi ciri khas Gerry Salim pun terpasang di bagian belakang helm.
Itu helm yang pertama! Pelindung kepala kedua, masih tetap menggunakan KYT tipe SR GP.
Namun, kali ini Gerry Salim coba mengangkat tema dari tempatnya berasal, Surabaya, dengan tema 'I Am Bonex'.
Namun di helm yang kedua ini, juga ada tulisan 'Nyali Aja Ngga Cukup'.
Tulisan ini mewakili sponsor pribadi dari Gerry Salim yang disupport Trail Game Indonesia.
Nah, kedua helm yang dipakai Gerry Salim di ajang Moto2 FIM CEV Repsol ini merupakan karya dari Pacie Airbrussh, airbrusher asal Jakarta.
"Livery helm ini memberikan saya semangat untuk memberikan prestasi yang terbaik bagi saya dan juga Indonesia," tutup Gerry Salim.
Maju terus dengan semangat Garuda Muda!
(Baca Juga : Dua Faktor Ini Menjadi Hal Penentu Kemenangan di MotoGP Qatar!)
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR