OtoRace.id - Dominasi Marc Marquez hingga sesi kualifikasi MotoGP Argentina (31/3), hanya bobol di sesi Free Practice 2.
Pasalnya, hingga sesi FP3 hingga sesi Kualifikasi, Marc Marquez terus mendominasi.
Bahkan, MotoGP Argentina menjadi posisi start terdepan pertama bagi Marc Marquez di musim MotoGP 2019.
Untuk menjadi yang tercepat, bukan usaha mudah bagi The Baby Alien, pasalnya Marquez harus mengganti tiga setingan ban belakang berbeda untuk sesi Kualifikasi kali ini.
(Baca Juga : Hasil Kualifikasi F1 Bahrain: Dominasi Charles Leclerc Berbuah Rekor dan Sejarah)
"Itu adalah rencananya. Rencananya menjajal tiga ban belakang," aku Juara Dunia 7 kali itu.
"Sebenarnya rencananya bukan begitu (sebelumnya), tetapi ketika kami mengalami masalah di FP4, kami hanya bisa menggunakan satu motor di Kualifikasi," ungkap Marquez.
Jadi, rencananya adalah yang lainnya, lalu akhirnya tim Repsol Honda mengganti dengan rencana jajal tiga ban di satu motor.
"Tim bekerja dengan sangat baik, dan ini tentu sangat penting. Dengan ban kedua, saya hanya membuat kesalahan di tikungan pertama. Tapi saya tahu waktunya hanya sedikit untuk mencoba ban lain, jadi saya hanya melakukan yang terbaik," sebut pemilik nomor start 93 itu.
(Baca Juga : Astaga! Crash Parah di MotoGP Argentina, 1 Pembalap Alami 2 Patah Tulang)
Ketika di menit-menit terakhir sesi Kualifikasi, Marquez pun mengadopsi ban depan Hard dan belakang Soft.
Dengan kombinasi ban ini, akhirnya Marc Marquez berhasil mencetak best lap 1 menit 38,304 detik.
Sementara itu, posisi kedua ditempati oleh rekan setim Valentino Rossi di Monster Energy Yamaha yaitu Maverick Vinales.
"Saya sangat senang, sejujurnya targetnya adalah start dari baris kedua," jelas Vinales.
"Saya sangat menantikan start esok hari, karena kami pikir kami banyak sekali improve. Sangat penting besok melakukan improve terhadap elektronik, karena saya yakin kami bisa banyak berkembang," tambahnya.
Sayangnya, hasil gemilang itu belum bisa diikuti Valentino Rossi yang hanya selisih 0,241 detik dari Marquez.
"Saya senang start dari posisi 4, karena lap time saya bagus, tidak terlalu jauh dari posisi terdepan," bilang The Doctor.
"Akan sangat penting untuk mencoba bekerja malam ini dengan sedikit detail dan melihat kondisi esok. Jika wet race, maka seperti kami memulai dari nol, tiada yang tahu," tambah Rossi.
(Baca Juga : Hasil FP3 Moto2 Argentina: Dimas Ekky Pertajam Waktu, Remy Gardner Tercepat)
Posisi 3, akhirnya dikuasai oleh Andrea Dovizioso yang sempat terjatuh di sesi latihan bebas.
"Setelah terjatuh di pagi hari, perasaan cukup baik. Jadi, cukup senang, lap time yang bagus," aku Dovizioso.
"Sangat senang start dari baris terdepan, karena sepertinya esok kondisi akan berbeda. Balap akan menjadi aneh seperti halnya cuaca di Argentina, tapi kami punya kecepatan yang bagus untuk bertarung demi podium," tutup Dovi.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR