Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mengejutkan! Ternyata Galang Hendra Jatuh di WSSP300 Aragon Lantaran Ditabrak

Eka Budhiansyah - Selasa, 9 April 2019 | 19:03 WIB
Galang Hendra memulai start yang bagus untuk seri WSSP300 Aragon
YIMM
Galang Hendra memulai start yang bagus untuk seri WSSP300 Aragon

OtoRace.id - Galang Hendra Pratama menjadi pembalap Indonesia yang bertarung di ajang World Supersport 300 (WSSP300) musim 2019.

Galang Hendra yang bernaung di tim Semakin Di Depan Biblion Motoxracing memulai dengan hasil yang positif di seri perdana WSSP300 yang pentas di sirkuit Motorland Aragon, Spanyol (6-7/4).

Pasalnya, Galang Hendra mampu menempati posisi start di grid 2 setelah tampil apik di babak kualifikasi.

Dengan begitu, pembalap asal DIY Yogyakarta ini pun memiliki kesempatan untuk mengibarkan Merah Putih di Spanyol.

(Baca Juga : Wajib Diketahui! Ini Hal Yang Ditakuti Para Kepala Mekanik di MotoGP Amerika)

Setelah melakukan start yang bagus, Galang Hendra pun berhasil berada di grup terdepan dan konsisten menjaga racing line demi meraih podium.

Namun sayangnya, ketika lomba berjalan 4 lap, Galang mengalami crash karena ditabrak oleh rider Perancis, Andy Verdoia (Yamaha MS Racing).

Insiden yang terjadi di tikungan 9 sirkuit Aragon ini membuat Galang Hendra terjatuh dan tidak dapat melanjutkan lomba.

Sementara itu, jika dilihat dari hasil lomba, Andy Verdoia mampu finish di posisi kelima.

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa