OtoRace.id - Sejak 2009, Reli Dakar memang selalu digelar di negara-negara Amerika Latin.
Tapi untuk 2020, petualangan baru akan dimulai karena Reli Dakar akan hijrah digelar di Arab Saudi.
Tak tanggung, dengan kontrak 5 tahun Arab Saudi akan jadi tuan rumah Reli Dakar sampai 2024.
Ini atas keinginan Pangeran Arab Saudi, Khalid Bin Sultan Abdullah Al Faisal yang juga President of Motor Federation Arab Saudi.
(Baca Juga : Cuplikan-cuplikan Video Marc Marquez Crash di MotoGP Amerika. Fans Histeris)
"Keinginan saya untuk ikut Reli Dakar itu memang sudah ada sejak lama, tapi saya tidak bisa meninggalkan Arab saudi begitu saja," tutur Pangeran Khalid.
"Saya pun bertemu dengan pihak ASO Motorsport (promotor Reli Dakar) untuk menggelar Reli Dakar di Arab Saudi sebagai petualangan baru, juga agar saya dan teman-teman saya bisa ikut serta," tambahnya.
Pangeran Khalid juga menjanjikan jalur yang seru juga indah untuk Reli Dakar Arab Saudi.
Salah satunya bagian padang pasir Rub Al-khali yang terbilang ikonik.
(Baca Juga : Bos Monster Energy Yamaha MotoGP Komentari Soal 'Kesialan' Dua Pembalapnya)
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR