OtoRace.id - Usai MotoGP Spanyol akhir pekan ini, akan ada tes resmi MotoGP di sirkuit Jerez mulai hari Senin (6/5).
Valentino Rossi mengungkap, Yamaha sudah punya perangkat atau part baru yang akan dipasang di YZR-M1 pada tes tersebut.
Perangkat ini adalah hasil kerja Yamaha MotoGP Eropa yang dijajal langsung oleh test rider-nya, Jonas Folger.
Rossi yang juga berperan besar dalam pembentukan Yamaha MotoGP Eropa ini sangat puas.
(Baca Juga : Lagi! Aprilia Ikutan Honda dan KTM Tiru Spoiler Swingarm Ducati di MotoGP Spanyol)
"Sejak tahun lalu, Yamaha sudah melakukan pergerakan bagus untuk memperbaiki situasi ini," kata Rossi dilansir OtoRace.id dari Crash.net.
"Sangat penting punya tim tes di Eropa setelah sebelumnya hanya ada Jepang," jelasnya.
The Doctor tidak sabar ingin segera menjajal part baru yang membawa ekspektasi tinggi ini.
"Kami akan mencoba sesuatu yang dicoba Jonas, akhir pekan ini belum siap, tapi hari Senin kami akan tes dan kupikir kami akan bisa mengembangkan motornya," tambahnya.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Crash.net |
KOMENTAR