Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hasil Kualifikasi Moto3 FIM CEV Repsol Aragon: Mario Suryo Aji Akan Start Dari Baris ke-6

Eka Budhiansyah - Minggu, 14 Juli 2019 | 08:00 WIB
Mario Suryo Aji akan mengawali race Moto3 FIM CEV Repsol Aragon (14/7) dari baris ke-6
AHRT
Mario Suryo Aji akan mengawali race Moto3 FIM CEV Repsol Aragon (14/7) dari baris ke-6

OtoRace.id - Dari sesi kualifikasi Moto3 FIM CEV Repsol Aragon yang dipentas Sabtu (13/7), Mario Suryo Aji berhasil amankan posisi start dari baris ke-6.

Tepatnya, Mario Suryo Aji akan memulai balap dari posisi 16 dari 40 pembalap yang turun di Moto3 FIM CEV Repsol Aragon kali ini.

Hasil ini merupakan hasil yang cukup positif lantaran Mario Suryo Aji sempat mengalami cedera di sirkuit Catalunya, Spanyol bulan lalu.

Selain itu, Mario Suryo Aji juga baru pertama kali ini menjajal sirkuit Aragon.

(Baca Juga: Hebat! Dua Pembalap Indonesia Juara TTC Thailand, Merah Putih Berkibar Indonesia Raya Berkumandang)

"Saya sangat suka sirkuit ini. Ada banyak tikungan cepat di sini dan saya mencoba langsung beradaptasi sejak lap pertama," ungkap Mario SA sapaan akrab pembalap asal Magetan, Jawa Timur ini.

Menurut Mario SA, sirkuit Aragon memiliki karakteristik yang bisa membantunya bersaing dengan para pembalap tercepat.

"Pada QP1, saya berada di urutan ke-15 tercepat, dan pada QP2 saya bisa berada di belakang Yuki Kunii sehingga bisa belajar beberapa hal," tambah pembalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) ini.

Maka itu setiap kali run alias turun ke trek, pembalap Astra Honda Racing Team ini mampu memperbaiki catatan waktu berkat setup yang terus berkembang.

(Baca Juga: Hasil FP3 F1 Inggris: Ferrari Mendominasi Secara Mengejutkan di Silverstone)

Namun sayangnya, Mario SA sempat terjatuh ketika jelang akhir sesi QP2 dan tak bisa mempertajam waktu.

"Saya tetap bisa menyelesaikan sesi dengan berada di urutan ketujuh tercepat (QP2), dan saya senang dengan hasil hari ini. Besok saya akan berusaha keras dan berjuang saat balapan," ungkap pembalap 16 tahun ini.

Setelah hasil QP1 dan QP2 digabung, akhirnya Mario SA harus start dari posisi 16.

Untuk Moto3 FIM CEV Repsol Aragon kali ini, jalannya race untuk kelas Moto3 hanya dipentas 1 race saja.

Itu artinya, pemilik nomor start 34 ini hanya memiliki satu kesempatan untuk bisa naik ke podium.

Sesi race sendiri bisa disaksikan langsung di kanal YouTube FIM CEV Repsol pada hari Minggu (14/7) pukul 18.00 WIB.

Berikut Hasil Kualifikasi Moto3 FIM CEV Repsol Aragon 2019:

Hasil Kualifikasi Moto3 FIM CEV Repsol Aragon (13/7)
Hasil Kualifikasi Moto3 FIM CEV Repsol Aragon (13/7)

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa