Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Pembalap MotoGP yang Doyan Rendang Ini Adalah Anak Pemilik Sirkuit Brno MotoGP Ceko Akhir Pekan Ini

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 1 Agustus 2019 | 13:00 WIB
Karel Abraham
MotoGP
Karel Abraham

OtoRace.id - Akhir pekan ini akan ada seri ke-10 MotoGP 2019 di sirkuit Brno, Ceko (2-4 Agustus 2019).

Buat yang belum tahu, sirkuit Brno ternyata adalah milik dari salah satu pembalap MotoGP yang masih aktif berkompetisi hingga saat ini.

Dialah Karel Abraham, pembalap yang kini membela tim Avintia Racing.

Karel Abraham (kiri) bersama jurnalis OtoRace.id, Eka Budhiansyah (kanan)
Agus Salim / GridOto.com
Karel Abraham (kiri) bersama jurnalis OtoRace.id, Eka Budhiansyah (kanan)

Karel Abraham Jr. adalah putra Karel Abraham Sr., pemilik sirkuit Brno sekaligus pemilik tim Cardion AB yang pernah berkompetisi di MotoGP.

(Baca Juga: Gaji Marc Marquez Kalahkan Valentino Rossi, Ini Dia Daftar Gaji Pembalap MotoGP 2019)

Dulu Karel juga pernah membela tim Cardion AB Motoracing di kelas MotoGP.

Karel Abraham kebetulan pembalap yang memakai helm asal Indonesia, NHK, pada MotoGP 2019.

Abraham sudah mulai berkompetisi di ajang balap MotoGP sejak 2005.

Di 2005, Karel Abraham memulai karirnya bersama tim ayahnya di kelas 125 cc lalu naik ke kelas 250 cc pada 2007.

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa