OtoRace.id - Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, mengaku menerima kenyataan bahwa dirinya hanya bisa mendapatkan posisi ketiga pada balapan MotoGP Thailand 2019.
Maverick Vinales sebenarnya punya peluang untuk menang di Sirkuit Buriram lantaran bisa mengawali balapan dari posisi grid kedua.
Akan tetapi, nyatanya Vinales justru dikalahkan oleh pembalap posisi ketiga, yakni, Marc Marquez yang pada akhirnya memenangkan balapan.
Sementara Vinales hanya bisa melihat pertarungan antara Marquez dan Fabio Quartararo yang berada di depannya.
(Baca Juga: Finish ke-8 di MotoGP Thailand Mimpi Buruk MotoGP Aragon Kembali Hantui Valentino Rossi)
Vinales merasa motornya tidak cukup cepat untuk bisa mendekati, bahkan menyalip kedua pembalap terdepan.
Oleh karena itu, Vinales merasa podium ketiga adalah hasil terbaiknya di MotoGP Thailand 2019.
Ia pun berharap segala permasalahannya di seri Thailand ini dapat diperbaiki sehingga tak terulang lagi di MotoGP Jepang mendatang.
"Saya senang, saya merasa positif dan menerima hasil peringkat ketiga saya," kata Vinales dilansir OtoRace.id dari laman resmi tim Yamaha.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Yamahamotogp.com |
KOMENTAR