Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Jawaban Bos LCR Honda Tentang Johann Zarco Menggantikan Takaaki Nakagami Bikin Galau

Eka Budhiansyah - Minggu, 13 Oktober 2019 | 15:00 WIB
Johann Zarco diisukan menggantikan Takaaki Nakagami setelah MotoGP Jepang 2019
MotoGP
Johann Zarco diisukan menggantikan Takaaki Nakagami setelah MotoGP Jepang 2019

OtoRace.id - Belum lama ini beredar isu mengenai Johann Zarco yang akan menggantikan Takaaki Nakagami di tim LCR Honda.

Setelah race MotoGP Jepang, Nakagami akan melakukan operasi bahu agar kembali siap untuk di sesi MotoGP 2020.

Cidera yang dialami Nakagami, serupa dengan dislokasi bahu yang dialami Marc Marquez usai MotoGP Jepang 2018 dan akhirnya The Baby Alien melakukan operasi di Desember 2018.

Dengan tiga seri tersisa, maka peran pembalap asal Jepang itu akan digantikan Johann Zarco yang kini tak memiliki peran di MotoGP setelah 'didepak' KTM sebelum seri MotoGP Aragon.

(Baca Juga: Hasil Kualifikasi CEV Moto3 Albacete: Mario Suryo Aji Siap Balapan di 10 Besar)

Dengan rumor yang beredar tersebut, Bos LCR Honda pun buka suara tentang posisi Zarco yang menggantikan Nakagami.

"Saya tidak bisa mengatakan apa-apa untuk saat ini. Saya mohon maaf," ungkap Lucio Cecchinello dilansir OtoRace.id dari Speedweek.com.

"Bersama dengan Honda, kami akan membawa cahaya ke kegelapan sesegera mungkin," tambah Cecchinello.

Dengan perkataan tersebut, hal ini tentu masih menimbulkan tanda tanya, apakah isu Zarco akan menggantikan Nakagami itu benar atau tidak.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa