Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Alex Marquez Dedikasikan Gelar Juara Moto2 2019 Untuk Afridza Munandar

Rezki Alif Pambudi - Senin, 4 November 2019 | 16:37 WIB
Titel juara dunia Moto2 2019 Alex Marquez dipersembahkan untuk Afridza Munandar
twitter.com/@alexmarquez73
Titel juara dunia Moto2 2019 Alex Marquez dipersembahkan untuk Afridza Munandar

OtoRace.id - Meninggalnya pembalap Indonesia, Afridza Munandar, usai crash di race 1 Asia Talent Cup, meninggalkan duka mendalam.

Bukan hanya bagi keluarga, tim, orang terdekat, dan juga rakyat Indonesia, para pembalap MotoGP juga bersimpati dengan meninggalnya Afridza Munandar ini.

Salah satunya adalah pembalap yang jadi pusat perhatian di GP Malaysia, pembalap Moto2, Alex Marquez.

Alex Marquez yang meraih gelar juara dunia Moto2 2019 di Malaysia menjadi pusat perhatian dunia.

Yang patut dihormati, Alex Marquez ternyata mendedikasikan prestasinya musim ini untuk Afridza Munandar.

(Baca Juga: Pemulangan Jenazah Almarhum Afridza Munandar ke Indonesia Dilakukan Menjadi Senin Siang, Karena Ini)

"Pertama aku ingin mengucapkan terima kasih kepada tim yang luar biasa ini," kata Alex dilansir OtoRace.id dari Crash.net.

"Aku juga mendedikasikan gelar yang kuraih untuk pembalap yang meninggal pada ajang Asia Talent Cup, karena hari ini, kami semua membalap untuknya," tegas Alex Marquez.

Raihan gelar ini membuat Alex Marquez memecahkan kebuntuan setelah berada 5 tahun di kelas Moto2.

Di musim-musim sebelumnya, Alex Marquez selalu tampil inkonsisten meski di beberapa balapan terlihat kompetitif.

"Balapan kali ini merupakan balapan yang sulit, aku sangat lelah, sulit dipercaya, ini adalah mimpi yang menjadi nyata," tegasnya.

Yang pasti dengan gelar ini, Alex membuktikan ke orang-orang bahwa dirinya bukan sekadar adiknya Marc Marquez.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : crash.net

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa