Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tahun 2022 Ditargetkan Ada 5 Kejuaraan Balap Dunia yang Digelar di Indonesia

Didit Abdillah - Rabu, 6 November 2019 | 12:00 WIB
World Rally Championship (WRC) akan jadi target utama kejuaraan balap dunia yang diajak ke Indonesia pada 2022
World Rally Championship (WRC) akan jadi target utama kejuaraan balap dunia yang diajak ke Indonesia pada 2022

OtoRace.id - Pada tahun 2020, Indonesia dipastikan akan menjadi tuan rumah bagi dua kejuaraan balap dunia, MXGP dan Formula E. 

Formula E akan digelar di Jakarta sampai pada tahun 2024, sedangkan MXGP terus diperpanjang setiap tahunnya digelar di Jakarta dan Palembang.  

Namun jumlah kejuaraan balap dunia yang ingin digelar di Indonesia ditargetkan akan terus bertambah sampai 2021 dan 2022. 

"Tahun depan kita masih menggelar APRC (Asia Pacific Rally Championship), dan itu bisa jadi acuan lagi untuk menggelar WRC (World Rally Championship) di 2021 atau 2022," kata Sadikin Aksa, Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) saat ditemui di Jakpus (5/11). 

(Baca Juga: Resmi! Setelah Formula E Kini Ada MXGP Jakarta di 2020. Ini Tanggalnya)

"Lokasinya mungkin akan digelar di Danau Toba (Sumut), yang akhir bulan ini (November) akan digelar Kejurnas Reli di sana," sambungnya. 

Ikin, sapaannya menjelaskan kalau WRC akan jadi kejuaraan dunia yang paling mungkin untuk kembali digelar di indonesia. 

Ditambah jumlah penonton di sekitar Danau Toba dan dari provinsi pulau Sumatera lainnya akan datang ke venue balap tersebut. 

Lalu MotoGP Indonesia juga hampir bisa dipastikan bisa digelar pada musim balap 2021.

(Baca Juga: Pimpinan ITDC Paparkan Masalah Pembebasan Lahan di Mandalika Untuk Sirkuit MotoGP)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : OtoRace.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa