OtoRace.id - Honda Dream Cup (HDC) memasuki kota terakhir yang digelar di sirkuit Brigif Kujang Cimahi, Jabar (23-24/11).
Karena diselenggarakan di Pulau Jawa, maka HDC Cimahi ini ada point untuk klasemen kejuaraan umum.
Tak pelak, persaingan di sesi kualifikasi untuk memperebutkan posisi start sudah terasa sejak awal.
Meskipun jalannya kualifikasi HDC Cimahi sempat ditunda karena hujan deras mengguyur sirkuit Brigif Kujang Cimahi.
(Baca Juga: Ini Alasan Kenapa Mobil F1 Suka Keluarkan Percikan Api)
Total starter untuk HDC Cimahi ini mencapai 239 starter dari semua kelas.
Paling banyak berasal dari kelas pembibitan, HDC3 (Underbone 150 Tune Up Pemula U-16) yang mencapai 24 starter.
Pun dengan kelas Matic Open 130 cc yang mencapai 23 starter.
Balapan akan dimulai pada pukul 09.00 WIB dan HDC1, HDC2, dan HDC3 digelar dengan dua kali balapan.
(Baca Juga: HDC Tour Bandung 2019: Berbagi Pengalaman Balap Eropa Dengan Gerry Salim)
Karena ini HDC terakhir di musim ini, maka akan ditentukan juga gelar juara umum HDC 2019.
HASIL LENGKAP KUALIFIKASI HDC CIMAHI 2019
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | OtoRace.id |
KOMENTAR