Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Maverick Vinales Masih Ingin Valentino Rossi Lebih Lama di Yamaha

Eka Budhiansyah - Kamis, 5 Maret 2020 | 08:24 WIB
Maverick Vinales akui banyak belajar dari Valentino Rossi di Yamaha
Yamaha Racing Official
Maverick Vinales akui banyak belajar dari Valentino Rossi di Yamaha

OtoRace.id - Terlepas dari riuhnya MotoGP yang dibatalkan akibat virus Corona, Maverick Vinales bicara tentang Valentino Rossi.

Menurut Vinales, rekan setimnya tersebut merupakan pembalap hebat yang pernah menjadi rekan setimnya.

Selama terjun di kelas MotoGP, Vinales baru memiliki dua rekan tim yaitu Aleix Espargaro di Suzuki dan Valentino Rossi di Yamaha.

Namun ini tahun terakhir Maverick Vinales menjadi rekan setim Valentino Rossi, lantaran untuk musim balap 2021/2022 Rossi belum memberikan jawaban akan ke mana.

(Baca Juga: Marah Usai MotoGP Qatar 2020 Dibatalkan, Aleix Espargaro Ditegur Bos Dorna Sport)

"Saya benar-benar bersyukur bahwa saya memiliki Valentino sebagai teman satu tim karena dia banyak mengajari saya," ungkap pembalap Spanyol itu dilansir OtoRace.id dari Motorsport-Total.com.

Sebagai rekan setim sekaligus rival di sirkuit, menurut Vinales, kehadiran Rossi selalu berarti tekanan tambahan yang membuatnya tidak pernah menyerah dan mendorong dirinya lagi dan lagi.

Bisa dikatakan, Rossi merupakan tolak ukur bagi Vinales sebagai pembalap MotoGP di tim pabrikan Yamaha.

"Aku ingin melihatnya lebih lama di Yamaha. Dia adalah pembalap yang cepat," aku Vinales.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Motorsport-total.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa