Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MXGP

Waduh, MXGP Jakarta Ada Kemungkinan Pindah ke Jabar?

Didit Abdillah - Jumat, 13 Maret 2020 | 16:21 WIB
MXGP Jakarta belum jelas bisa digelar atau tidak tahun ini.
DAB/OtoRace
MXGP Jakarta belum jelas bisa digelar atau tidak tahun ini.

OtoRace.id - Indonesia mendapatkan jadwal untuk menggelar MXGP sebanyak dua seri tahun ini. 

MXGP Jakarta di (28/6) dan MXGP Palembang, Sumsel di (5/7), meski sampai saat ini kejelasan kedua event tersebut masih belum begitu jelas. 

Untuk MXGP Jakarta, lokasinya diperkirakan akan berada di daerah Ancol, Jakut yang merupakan area reklamasi. 

Meski begitu, tiga bulan jelang gelaran MXGP Jakarta, tidak ada kabar mengenai bentuk sirkuit dan kapan pembangunannya akan dimulai. 

(Baca Juga: Sepang Pastikan Tidak Ada Balapan MotoGP ke-2 di Malaysia)

"Kalau masih belum jelas, ada kemungkinan akan dipindah lokasinya (MXGP Jakarta) ke Jabar atau mungkin di Bandung," kata Medya Saputra, Waketum Olahraga Sepeda Motor PP IMI. 

Pada tahun lalu, MXGP Semarang yang sempat tidak jelas  juga beredar kabar kalau lokasinya akan pindah ke Jabar. 

Lokasi tersebut tak jauh dari Bandara Kertajati yang memiliki lokasi yang memungkinkan. 

Pun dengan kabar mengenai MXGP Palembang yang lokasinya belum bisa dipastikan. 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : OtoRace.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa