Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Meski Tertunda, Promotor Meikarta Sprint Reli dan Drifting Tidak Akan Kurangi Jumlah Seri

Didit Abdillah - Senin, 18 Mei 2020 | 15:00 WIB
Meikarta Series akan menggelar sprint reli dan drifting sekaligus.
DAB/OtoRace
Meikarta Series akan menggelar sprint reli dan drifting sekaligus.

OtoRace.id - Meikarta di Cikarang, Jabar memang menjadi lokasi favorit berbagai ajang balap dalam beberapa tahun terakhir.

Berawal dari digunakan sebagai sirkuit non-permanen untuk ajang road race dan drag bike, juga mulai menjajal kancah sprint reli di tahun lalu.

Tahun ini gelaran ajang balap mobil di Meikarta itu mulai semakin niat dengan level club event.

Dua ajang akan digelar sekaligus di sana, sprint reli dan juga drifting, tetapi karena pandemi covid-19, ajang yang diberinama Meikarta Series ini harus tertunda penyelenggaraannya.

Baca Juga: Pembalap KTM Moto2 Ini Mengaku Sedang Didekati Oleh Ducati Untuk MotoGP 2021

Freddie Rostiawan selaku Ketua Racing Comittee Meikarta Series menjamin kalau jumlah ronde tidak akan berkurang di musim ini.  

“Jadi untuk jumlah tiga ronde yang kami persiapkan di musim ini tinggal kita jalankan saja,” ujar Freddie.

“Sekarang kita hanya menunggu kabar dari pemerintah mengenai situasi pandemi ini. Apakah sudah memungkinkan untuk kembali menggelar event atau tidak," lanjutnya. 

"Sebelum ada sinyal positif, ya kami belum berani menggelar event,” Freddie menambahkan.

Baca Juga: Salut! Max Biaggi Harus Jadi Kurir Agar Bisa Beli Perlengkapan Balap

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : OtoRace.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa