OtoRace.id - Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, mencatatkan waktu putaran tercepat saat melakoni tes MotoGP di Sirkuit Jerez, Rabu (15/7/2020).
Hasil tersebut membuat Vinales semakin percaya diri menghadapi MotoGP Spanyol 2020 akhir pekan ini.
Sesi pengujian tersebut sejatinya tidak ada sangkut pautnya dengan balapan akhir pekan.
Pihak penyelenggara hanya memberi kesempatan kepada para pembalap untuk menjajal motor mereka di lintasan.
Sebab, para pembalap sudah empat bulan tidak mengemudikan motor balap MotoGP akibat pandemi Covid-19.
Pada pengujian sesi pertama, Vinales sebenarnya hanya menempati urutan ke-13.
Pada sesi kedua, Vinales mampu mencatatkan waktu putaran tercepat, yakni dengan 1 menit 37,793 detik.
Vinales menerangkan bahwa pada sesi pertama ia tidak mengganti ban dan melaju di lintasan dengan menggunakan set-up yang sama.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Crash.net |
KOMENTAR