OtoRace.id - Pada seri pertama MotoGP Spanyol 2020 di sirkuit Jerez (19/7) menjadi momen yang baik bagi Yamaha Factory Racing, diharap berlanjut di MotoGP Andalusia 2020 (26/7).
MotoGP Spanyol, dua pembalap yang menggunakan Yamaha YZR-M1 pabrikan, Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) dan Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha MotoGP) berhasil podium.
Fabio Quartararo memang menunjukkan performa yang sangat apik sejak balapan.
Ia melakukan kesalahan sedikit di 4 lap pertama, setelah itu kembali ke posisi terdepan dan sama sekali tidak tergeser.
Baca Juga: Valentino Rossi Ungkap Masalahnya Dengan Michelin, Akui Marc Marquez Jago Late Braking
Hal tersebut diakui Maverick Vinales kalau calon rekan setimnya di MotoGP 2021 itu memang sangat kuat.
"Kemenangan Fabio Quartararo memang memotivasi saya untuk bisa mengambil alih kemenangan untuk seri kedua ini," ujar Maverick Vinales.
"Tapi saya katakan kepadanya 'saya tidak akan kalah dari kamu' (di MotoGP Andalusia 2020), dia (Fabio Quartararo) tertawa dan menanti persaingan kami," sambungnya dikutip dari tuttomotoriweb.
"Tim saya bekerja dengan sangat baik, hanya saja saya memlih ban yang kurang tepat (soft-soft) sehingga ban abrasi lebih awal dan harus terima untuk menempati podium kedua," lanjutnya.
Baik Maverick Vinales dan Fabio Quartararo memang jadi favorit untuk bisa meraih kemenangan di seri kedua yang menggunakan MotoGP Andalusia 2020.
Keduanya berbekal hasil baik pekan lalu dan mengevaluasinya untuk hasil yang lebih baik.
Dikarenakan Alex Rins (Team Suzuki Ecstar) dan Marc Marquez (Repsol Honda Team) masih ada peluang absen di MotoGP Andalusia 2020, maka pembalap Ducati juga jadi pilihan favorit.
Seperti Jack Miller (Pramac Racing) dan Andrea Dovizioso (Ducati Team) yang cukup apik bersaing di tiga besar.
Baca Juga: Kesepakatan Kontrak Ducati dan Andrea Dovizioso Bisa Dipercepat Gara-gara Marc Marquez
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Tuttomotoriweb.com |
KOMENTAR