Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Andalusia 2020

Hasil Kualifikasi MotoGP Andalusia 2020: Fabio Quartararo Pole Position, Valentino Rossi di Baris Kedua, Marc Marquez Stop di Q1

Didit Abdillah - Sabtu, 25 Juli 2020 | 20:07 WIB
Fabio Quartararo tetap menjadi pole seater MotoGP Andalusia
Sepang Racing Team
Fabio Quartararo tetap menjadi pole seater MotoGP Andalusia

OtoRace.id - Usai berhasil menjalankan tugas melakukan 7 lap tanpa henti dari Alberto Puig, Marc Marquez diizinkan untuk menjalani sesi kualifikasi pertama (Q1) MotoGP Andalusia (25/7). 

Tujuh lap yang dilakukan itu untuk mengetahui kondisi lengan kanan Marc Marquez yang patah dan baru dioperasi senin lalu (20/7). 

Tidak ada tanda-tanda kesakitan dari Marc Marquez, bahkan ia melakukan beberapa lap tambahan di FP4 MotoGP Andalusia untuk menyempurnakan data di sesi kualifikasi Q1. 

Namun baru tiga menit berlalu, juara dunia MotoGP 2019 itu sudah kembali ke pit. 

Baca Juga: Hasil FP4 MotoGP Andalusia: Takaaki Nakagami Kembali Berkuasa, Valentino Rossi Enggak Kuat Panas, Marc Marquez ke-16

Marc Marquez tidak kembali mengaspal sampai Q1 selesai dan masih menunggu kabar apakah dia akan balapan esok atau tidak. 

Jika balapan, maka pembalap 27 tahun itu akan memulai dari posisi paling belakang. 

Sesi Q1 dipimpin oleh Miguel Oliveira (Red Bull KTM Tech3) dan Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) yang akan menuju Q2. 

Pada sesi Q2 MotoGP Andalusia, maka nama Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha MotoGP) dan Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) kembali jadi sorotan. 

Baca Juga: Hasil FP3 Moto2 Andalusia 2020: Tim 'Indonesia' Ngamuk, Jorge Martin Tercepat , Andi Gilang Tak Berkembang

Baca Juga: Hasil FP3 MotoGP Andalusia 2020: Maverick Vinales Patahkan Rekor Quartararo, Marc Marquez Adaptasi, Valentino Rossi ke Q2

Keduanya selalu tampil cepat dengan menggunakan ban kompon lunak depan dan belakang. 

Vinales dan Quartararo kerap bersaing dari segi catatan waktu. Diselak oleh Francesco Bagnaia (Pramac Racing) yang secara mengejutkan menempatkan diri ke peringkat dua di 8 menit Q2 MotoGP Andalusia. 

Namun di empat menit terakhir, semua pembalap mengganti ban mereka. Banyak yang mempertahankan kombinasi hard-soft

Dan ada yang memakain soft-soft untuk memmpercepat laju, seperti Valentino Rossi dan Joan Mir. 

Baca Juga: Valentino Rossi Jadi Pembalap Tercepat Kedua di Hari Pertama MotoGP Andalusia 2020, Begini Komentarnya

Fabio Quartararo yang mempertahankan hard-soft masih mencatatkan 1;37,007 dan jadi yang pertama di 1 menit terakhir. 

Pada flying lap terakhir yang dilakukan Maverick Vinales, terlihat ia melakukan hot lap dan berkesempatan menempati posisi pertama. 

Benar saja, ia mencatatkan watku 1,36,907, tetapi harus dibatalkan karena menyalahi peraturan track limit

Quartararo tetap menjadi pole seater, Vinales kedua, dan Francesco Bagnaia keempat. 

Valentino Rossi amankan grid ke-4 dan menjadi hasil yang sangat positif.

Setidaknya Valentino Rossi bisa bersahabat dengan suhu panas kali ini dengan ban soft depan dan belakang.

HASIL KUALIFIKASI MOTOGP ANDALUSIA 2020:

Hasil Kualifikasi MotoGP Andalusia 2020
Crash

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa