Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

motogp san marino 2020

Jelang MotoGP San Marino 2020, Dani Pedrosa Akan Tes Motor KTM RC16

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 27 Agustus 2020 | 19:15 WIB
Dani Pedrosa akan tes jelang MotoGP San Marino
Instagram/26_DaniPedrosa
Dani Pedrosa akan tes jelang MotoGP San Marino

OtoRace.id - Jelang MotoGP San Mario 2020 pada 11-13 September mendatang, Dani Pedrosa kembali akan melakukan tes motor KTM RC16.

Tes ini akan diadakan di sirkuit Misano selama 3 hari sejak Selasa (25/8/2020) dan berakhir hari ini, Kamis (27/8/2020).

Dani Pedrosa jadi salah satu sosok paling disorot karena keberhasilan KTM memenangkan 2 balapan sejauh ini.

Selain Dani Pedrosa yang mewakili KTM, ada juga Aprilia, Ducati, dan Honda yang ikut tes sebelum menuju MotoGP San Marino 2020.

Baca Juga: Alpinestars Ungkap Data Telemetri Maverick Vinales Loncat Dari Motor, Besarnya Benturan Bikin Melongo

Lorenzo Savadori mewakili Aprilia, Michele Pirro mewakili Ducati, dan Stefan Bradl mewakili Honda.

Dari 4 pembalap, ada 2 pembalap yang tampil balapan, sementara lainnya tidak.

Yang balapan yakni Stefan Bradl yang akan menggantikan Marc Marquez lagi di tim Repsol Honda, juga Michele Pirro menggantikan Francesco Bagnaia yang cedera di tim Pramac.

Kedua pembalap mengaku sangat sibuk jadwalnya karena harus ikut dalam grand prix sekaligus melakukan tes.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Motosan.es

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa