Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP San Marino

Hasil FP3 MotoGP San Marino 2020: Valentino Rossi Ngamuk Jadi Yang Tercepat, Yamaha Kuasai Tiga Besar

Didit Abdillah - Sabtu, 12 September 2020 | 15:59 WIB
Valentino Rossi beri kejutan di penghujung sesi latihan bebas MotoGP San Marino dengan jadi yang tercepat
Yamaha MotoGP
Valentino Rossi beri kejutan di penghujung sesi latihan bebas MotoGP San Marino dengan jadi yang tercepat

OtoRace.id - Sesi latihan ketiga (FP3) MotoGP San Marino di sirkuit Misano (12/9) menjadi kesempatan terakhir para pembalap dalam menentukan setup. 

Setup yang tepat akan membawa mereka mendapatkan catatan waktu yang tepat dan berusaha langsung lolos ke sesi kualifikasi Q2. 

Sejak FP3 MotoGP San Marino dimulai, dua posisi teratas tetap menjadi milik Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) dan Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha MotoGP). 

Fabio Quartararo masih dengan waktu 1;32,189 yang menjadi catatan waktu kombinasinya kemarin. 

Baca Juga: Berniat Kompetitif, Andrea Dovizioso Justru Berantakan di Sesi Latihan MotoGP San Marino

Sedangkan perubahan hanya dilakukan rekan setimnya, Franco Morbidelli pada 30 menit tersisa FP3 MotoGP San Marino. 

Morbidelli naik ke peringkat ketiga dan menggeser Pol Espargaro (Red Bull KTM Factory Racing). 

Meski setelah itu tidak ada peningkatan lagi yang dilakukan Franco Morbidelli, meski dalam run yang kedua. 

Persaingan justru terjadi di untuk memperebutkan posisi 10 atau tempat terakhir menuju Q2. 

Baca Juga: Tebakan Tepat Marc Marquez Atas Lap Time Mobi F1 di Sirkuit Mugello

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa