OtoRace.id - Menjelang MotoGP Prancis 2020, Andrea Dovizioso masih belum menemukan kepastiannya untuk di MotoGP 2021.
Selepas pengumumannya untuk pisah dengan Ducati, pembalap Italia 34 tahun ini belum menemukan tim baru untuk melanjutkan karirnya.
Apalagi, saat ini sudah banyak tim selain Ducati yang mengumumkan para pembalap mereka untuk di MotoGP 2021.
Hal ini, makin membuat peluang Andrea Dovizioso berkarir di tahun depan menjadi lebih kecil.
Baca Juga: Sudah Siap Secara Fisik dan Mental, Andrea Dovizioso Bakal Bangkit di MotoGP Prancis 2020?
Peluang yang terbuka, masih ada di Aprilia Racing Team Gresini.
Tetapi, saat ini pabrikan motor asal Noale, Italia itu juga masih menunggu hasil banding dari Andrea Iannone yang pengumumannya di tentukan pertengahan Oktober ini.
Dengan begitu, peluang lain Andrea Dovizioso yang masih memungkinkan untuk tetap berada di MotoGP adalah sebagai test rider.
"Ketika saya memiliki kabar mengenai itu (balap di tim mana untuk MotoGP 2021; red) saya akan memberitahu pastinya," bilang Andrea Dovizioso dilansir dari MotoGP.com.
Baca Juga: Chief Mechanic Marc Marquez Bingung Dengan Andrea Dovizioso dan Sanjung Valentino Rossi
Meski begitu, dirinya mengakui kalau hingga saat ini tidak ada tekanan yang dialami meski belum memiliki tempat untuk melanjutkan karirnya di tahun depan.
"Saya tidak stress menghadapi musim ini. Tetapi, kami sedang mengusahakan hal itu (mendapatkan tim; red)," bilang Desmodovi dalam jumpa pers di MotoGP Prancis 2020.
Namun jika memang tidak mendapatkan tim untuk tahun depan, maka apakah Dovi ingin pindah ke balap motor lain, seperti WSBK misalnya.
Ataukah, dirinya hanya ingin tetap di MotoGP meski hanya menjadi test rider.
"Ya, tentu saja kemungkinan test rider menjadi pilihan paling besar," pungkas runner up juara dunia tiga kali ini.
Baca Juga: Suzuki Ungkap Sudah Melakukan Pembicaraan dengan Andrea Dovizioso, Bakal Jadi Test Rider?
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR