Namun posisi ketujuh Joan Mir didapat usai Takaaki Nakagami (LCR Honda Idemitsu) terjatuh di posisi ketiga.
Alhasil Takaaki Nakagami harus merelakan podium pertamanya di MotoGP.
Pada 5 lap terakhir, tidak terjadi perubahan di posisi terdepan. Jack Miller masih memburu Franco Morbidelli dengan selisi 0,4 detik.
Race pace Jack Miller menurun usai ban depan mediumnya juga tergerus, tapi masih jadi pembalap dengan lap time paling konsisten.
Sampai di lap terakhir, Jack Miller hanya terpaut 0,1 detik dari Franco Morbidelli dan panas di lap terakhir.
Baca Juga: Pembalap KTM Ini Harus Absen di MotoGP Valencia 2020 Usai Positif Covid-19
Keduanya saling tukar posisi di tiap tikungan sampai kemenangan jadi milik Franco Morbidelli, Jack Miller kedua, dan Pol Espargaro ketiga.
Joan Mir bungkus posisi ketujuh dan membuatnya resmi menjadi juara dunia MotoGP 2020.
Satu kemenangan dan konsistensi podium membawanya jadi juara dunia.
Suzuki membuka puasa gelar juara dunia sejak Kenny Roberts Jr musim 2000.
Juga Team Suzuki Ecstar jadi tim juara dunia musim ini.
HASIL BALAP MOTOGP VALENCIA 2020
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR