Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2021

Jangan Lewatkan! SKY Racing Team VR46 Akan Pamer Livery 2021 Sebentar Lagi. Motor MotoGP Luca Marini Juga Dipamerkan!

Didit Abdillah - Kamis, 10 Desember 2020 | 10:31 WIB
SKY Racing Team VR46 akan pamer livery untuk 2021
MotoGP.com
SKY Racing Team VR46 akan pamer livery untuk 2021

OtoRace.id - Pada musim 2021, tim milik Valentino Rossi, SKY Racing Team VR46 akan berkiprah secara serius di Moto2 dan tidak lagi di Moto3. 

Namun akan menuju MotoGP bersama Luca Marini yang tetap akan membawa nama dan warna dari SKY Racing Team VR46. 

Untuk livery musim depan akan segera dipamerkan pada babak final acara X-Factor Italia yang ditayangkan oleh SKY Tv pada (10/12) 

Dilansir dari Tuttomotoriweb, Marco Bezzecchi dan Celestino Vietti akan membawa motor Moto2 untuk Moto2 2021. 

Baca Juga: Masuk Young Test Driver Scuderia AlphaTauri, Yuki Tsunoda Bawa Asia Kembali Lagi di F1 Setelah Rio Haryanto

Luca Marini akan tetap membawa warna SKY Racing Team VR46 di MotoGP 2021
twitter/@SkyRacingTeam
Luca Marini akan tetap membawa warna SKY Racing Team VR46 di MotoGP 2021

Lalu Luca Marini akan memperkenalkan Ducati Desmosedici GP dengan livery SKY Racing Team VR46 yang ia gunakan tahun depan. 

Bagi Luca Marini, ia memang akan berada di bawah naungan Avintia Racing, tetapi akan tetap berseragam SKY Racing Team VR46. 

Jadi warna livery Luca Marini dan rekan setimnya tahun depan, Enea Bastianini tahun depan akan berbeda. 

Hal ini terbilang lumrah di MotoGP karena tergantung sponsor yang memihak setiap pembalapnya dan biasanya terjadi di tim satelit atau tim independen. 

Baca Juga: Murid Valentino Rossi Malah Jadikan Joan Mir Sebagai Panutan, Ini Alasannya

Seperti di kubu LCR Honda saat livery Cal Crutchlow dan Takaaki Nakagami berbeda, tergantung sponsor yang mereka bawa. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa