OtoRace.id - Pol Espargarao yang kini menjadi rekan setim Marc Marquez di Repsol Honda untuk MotoGP 2021, punya perandaian.
Hal ini, tak terlepas dari Pol Espargaro yang baru saja bergabung dengan tim pabrikan Honda di MotoGP itu dan bersanding dengan juara dunia delapan kali, yaitu Marc Marquez.
Mengutip dari Corsedimoto.com, Pol Espargaro menyebutkan kalau Honda Racing Corporation alias HRC adalah Barcelona FC, klub sepakbola tenar di Spanyol dan di dunia.
Lalu, Pol Espargaro menyebut Marc Marquez sebagai Lionel Messi yang tentunya memberikan kontribusi banyak untuk Barcelona FC itu sendiri dalam memenangkan banyak gelar.
Baca Juga: Marc Marquez Latihan Pakai Honda RC213V-S, Fabio Quartararo Komentar Begini
"Saya merasa seperti orang yang sangat beruntung dan memiliki kesempatan unik. Ini kesempatan terakhir saya untuk menjadi juara dunia," ujar Pol yang rela melepas KTM demi jadi pembalap pabrikan Honda di MotoGP.
Untuk mengejar ambisinya meraih gelar juara dunia ini, tentu Pol Espargaro memiliki strategi, yaitu bergabung dengan tim dan pembalap yang tercepat di MotoGP saat ini.
Dengan berada di tim Repsol Honda dan juga Marc Marquez yang selalu mendominasi gelar juara dunia dalam beberapa tahun ke belakang, strategi itu yang dirasanya tepat.
Apalagi menurutnya, Honda RC213V juga cocok dengan karakter balapnya yang agrefis, serupa dengan gaya balap Marc Marquez.
Baca Juga: MotoGP Qatar 2021 Semakin Dekat, Marc Marquez Kembali Geber Motor RC213V-S
Meski Pol Espargaro tergolong cepat beradaptasi dengan RC213V yang bengis, tetapi dirinya mengakui kalau pembalap Spanyol ini juga butuh Marc Marquez di sampingnya selama MotoGP 2021.
"Kami semua membutuhkan Marc di trek, untuk mengetahui batasan dan karena dia selalu di depan," sebut Pol Espargaro.
Selain sebagai rival di MotoGP, dahulu sebagai mantan rekan setim ketika berlaga di ajang balap nasional Spanyol, tentunya Pol Espargaro juga mengetahui kapasitas Marc Marquez.
"Memiliki pembalap terbaik di dunia di sisi saya adalah satu-satunya hal yang membuat saya berkembang," aku pembalap MotoGP yang tinggal di Andorra ini.
Baca Juga: Pembalap Andalan Pertamina Mandalika SAG Team Ungkap Kesulitan yang Dihadapi di Tes Moto2 Qatar 2021
Selain karena sisi persaingan, sebagai rekan satu tim di paddock pun setidaknya Pol Espargaro bisa melihat data Marc Marquez.
"Saya membutuhkan seseorang yang cepat di sisi saya untuk membantu saya. Jika saya ingin berjuang untuk kejuaraan, cara terbaik untuk belajar adalah dengan memiliki pembalap terbaik di sisi saya," jujur Pol Espargaro.
"HRC adalah Barca (Barcelona; red) dan Marc Marquez adalah Lionel Messi," pungkas pemilik nomor start 44 itu.
View this post on Instagram
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Corsedimoto.com |
KOMENTAR