Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Asia Road Racing Championship (ARRC)

Jadwal ARRC 2021 Belum Jelas, Para Pembalapnya Fokus Balap Motor Bebek

Didit Abdillah - Jumat, 7 Mei 2021 | 11:01 WIB
Banyak pembalap ARRC dari Indonesia yang lebih meyakinkan diri untuk fokus pada balap underbone di Indonesia.
ARRC
Banyak pembalap ARRC dari Indonesia yang lebih meyakinkan diri untuk fokus pada balap underbone di Indonesia.

OtoRace.id - Jadwal ARRC alias Asia Road Racing Championship harus kembali berubah usai seri pertama dinyatakan ditunda. 

Hal ini karena Malaysia yang akan menjadi seri pembuka harus menutup sementara kompetisi internasional lantaran wabah Covid-19 yang meningkat di Negeri Jiran itu. 

Pihak Two Wheels Motor Racing (TWMR) selaku promotor belum bisa memastikan kapan ARRC akan dimulai serta jadwal lengkap di musim ini. 

Hal ini pun membuat pembalap Indonesia yang berkiprah di ARRC harus menahan sabar lebih panjang. 

Baca Juga: Menjelang ARRC 2021, Wahyu Aji Trilaksana Masih di Tim Malaysia?

Wahyu Aji Trilaksana membela ASR Racing Team di Indonesia Cup Prix 2021
DAB/OtoRace.
Wahyu Aji Trilaksana membela ASR Racing Team di Indonesia Cup Prix 2021

Lantaran mereka harus menunggu lebih lama untuk kembali berkompetisi di kancah Asia. 

Sama seperti tahun 2020 saat semua seri ARRC harus dibatalkan membuat para pembalap harus jauh dari kegiatan kompetisi di sirkuit internasional.

Kini di musim 2021, mereka bisa lebih sering ke sirkuit lantaran izin untuk kompetisi olahraga nasional sudah bisa digelar, termasuk balap motor. 

Tak pelak banyak pembalap ARRC dari Indonesia yang sudah direkrut untuk kompetisi nasional untuk ajang motor bebek atau underbone. 

Baca Juga: Wahyu Aji Trilaksana Sesali Dua Masalah di Indonesia Cup Prix 2021.

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa