Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Italia 2021

Lihat Lagi Lima Helm Spesial Valentino Rossi Setiap MotoGP Italia

Didit Abdillah - Rabu, 26 Mei 2021 | 18:44 WIB
Desain helm spesial terakhir Valentino Rossi di Mugello 2019, sebelum Mugello absen karena pandemi.
Bikesport
Desain helm spesial terakhir Valentino Rossi di Mugello 2019, sebelum Mugello absen karena pandemi.

OtoRace.id - Setiap MotoGP Italia di sirkuit Mugello persaingan selalu menarik disimak karena sirkuit ini punya trek lurus panjang dan adu top speed di sana.

Juga diwarnai beragam aksi overtaking di tikungan cepat sirkuit Mugello, sehingga dari segi balapan dijamin tidak akan membosankan. 

Selain itu yang dinanti adalah livery spesial pada helm-helm pembalap Italia, termasuk Valentino Rossi

Tahun lalu ia harus absen membuat livery spesial untuk MotoGP Italia karena sirkuit Mugello absen menggelar MotoGP. 

Tak pelak Valentino Rossi hanya membuat grafis helm spesial di MotoGP San Marino dan Emilia Romagna dengan tema viagra atau obat kuat yang dibubuhkan di AGV Pista GP-R. 

Baca Juga: MotoGP Italia 2021 Tidak Akan Terasa Normal Bagi Valentino Rossi, Ada Apa?

Sebelum muncul grafis spesial untuk tahun ini, mari kita lihat livery spesial MotoGP Italia dalam lima tahun terakhir sampai 2019. 

-MOTOGP ITALIA 2019-

Tricolore Mugello desain grafis AGV Pista GP-R Valentino Rossi tahun 2019.
Bikesport
Tricolore Mugello desain grafis AGV Pista GP-R Valentino Rossi tahun 2019.

Helm ini digunakan pada tahun 2019 dengan corak bendera Italia atau Tricolore dengan motif kuas yang seperti dioleskan di helmnya. 

Corak ini mirip dengan livery SKY Racing Team VR46 yang pada tahun 2019 masih berkiprah di Moto3 dan Moto2. 

-MOTOGP ITALIA 2018-

Tahun 2018 masih dengan tema Tricolore
Ultimate Motorcycle
Tahun 2018 masih dengan tema Tricolore

Tahun 2018 masih dengan tema Tricolore hanya saja dengan corak yang tidak plek ketiplek dengan bendera Italia. 

Dengan livery ini, Valentino Rossi berhasil menjadi pole seater di MotoGP Italia meski pada balapan ia harus puas meraih podium ketiga. 

Baca Juga: Jelang MotoGP Italia 2021: Marc Marquez Takut Sama Pembalap Ducati

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : berbagai sumber

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa