Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2021

Dituduh Tidak Betah di Pabrikan Yamaha, Begini Klarifikasi Maverick Vinales

Nur Pramudito - Senin, 14 Juni 2021 | 12:25 WIB
Maverick Vinales angkat bicara soal dirinya yang disebut tidak betah dan menyesal begabung dengan pabrikan Yamaha
MotoGP
Maverick Vinales angkat bicara soal dirinya yang disebut tidak betah dan menyesal begabung dengan pabrikan Yamaha

OtoRace.id - Maverick Vinales angkat suara terkait tuduhan bahwa dirinya tidak betah berada di pabrikan Yamaha.

Pembalap Monster Energy Yamaha itu menjadi sorotan setelah perlombaan MotoGP Catalunya 2021 lalu.

Bukan karena pencapaiannya di Sirkuit Barcelona-Catalunya, melainkan pernyataan kontroversialnya.

Vinales disebut sudah tidak kerasan dan menyesal bergabung dengan pabrikan Yamaha.

Baca Juga: Jalani Tes MotoGP Catalunya 2021 Bersama Kepala Kru Baru, Maverick Vinales Komentar Begini

Saat itu, Vinales menyebut bahwa dirinya bahkan sudah memikirkan masa depannya jika tak memperkuat Yamaha.

"Mereka telah berinvestasi banyak pada seseorang yang tidak bisa memberi hasil sesuai ekspektasi tim," kata Vinales dikutip OtoRace.id dari DAZN.

"Saya akan melakukan itu untuk mereka. Saya akan menjajaki pasar. Di dunia ini, Anda hanya mengingat hasil lomba terakhir," jelas Vinales.

Mantan rekan setim Valentino Rossi itu melanjutkan bahwa dirinya bakal mengikuti instingnya terkait karier masa depannya.

Baca Juga: Hasil Tes MotoGP Catalunya 2021: Maverick Vinales Tercepat, Marc Marquez Jajal Fairing Baru, Valentino Rossi Tembus 10 Besar

"Saya ingin membuat keputusan tepat, karena pada akhirnya, saya harus banyak beradaptasi selama bertahun-tahun," ucap Vinales.

"Terutama pada gaya balapan dan mencoba memilih opsi yang paling cocok agar bisa berduel demi titel," tegassnya.

Nah, yang menjadi masalah adalah pernyataan tersebut diplintir oleh media untuk memantik konflik Vinales dengan Yamaha.

Tak ingin konflik membesar, Vinales tersebut akhirnya angkat suara.

Baca Juga: Ini Alasan Sesungguhnya Kenapa Maverick Vinales Mengganti Crew Chief-nya di MotoGP Catalunya 2021

Menurut Maverick Vinales, komentar itu membahas tentang 2012 atau saat dirinya tampil Moto3 bukannya situasi sekarang.

"Saya bicara tentang 2012, ketika saya meninggalkan tim Avintia di Moto3 dan mungkin saya terlalu cepat promosi ke MotoGP," tulis Vinales.

Bapak satu anak itu lantas mengritisi para jurnalis yang mengolah komentarnya sehingga memantik kontroversi.

"Kata-kata saya sangat umum. Orang selalu mengintepretasikan sesuatu dengan cara sejelek mungkin," tulis Vinales.

Baca Juga: Maverick Vinales Rekrut Mantan Kepala Krunya Jelang MotoGP Catalunya 2021, Begini Tanggapan Valentino Rossi

"Anda harus sangat spesifik, Anda tidak bisa mengatakan hal-hal bersifat umum karena orang-orang masih mencoba menciptakan sesuatu yang buruk sekarang," jelasnya.

"Saya membuat kesalahan pada 2012, di mana saya mengabaikan tim. Saat itu, saya masih kecil dan pastinya, dengan pengalaman sekarang, saya tak akan meninggalkan tim," pungkasnya.

Lebih jauh lagi, Maverick Vinales menegaskan komitmennya dengan Yamaha hingga kontraknya berakhir pada 2022 mendatang.

Vinales akan kembali balapan di MotoGP Jerman 2021 di sirkuit Sachsenring pada 20 Juni mendatang.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : DAZN,Motorsport

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa