Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tak Ada Angin dan Hujan, Crew Chief Marc Marquez Puji Jawara Moto3, Ada Sinyal Apakah?

Didit Abdillah - Senin, 2 Agustus 2021 | 16:15 WIB
Pedro Acosta jawara debutan di Moto3 yang performanya sudah dibanding-bandingkan dengan pembalap papan atas.
AJO Motorsport
Pedro Acosta jawara debutan di Moto3 yang performanya sudah dibanding-bandingkan dengan pembalap papan atas.

OtoRace.id - Sosok Pedro Acosta di kancah Moto3 memang sangat menyita perhatian. 

Meski masih menjadi pembalap debutan, Pedro Acosta sudah mengantongi lima kali podium dengan empat kemenangan di dalamnya. 

Tak heran kalau pembalap Red Bull KTM Ajo itu perkasa di peringkat pertama klasemen dengan selisih 48 point dari Sergio Garcia. 

Dengan keapikan performa dari Pedro Acosta, tak sedikit para ahli dan pengamat MotoGP yang membandingkannya dengan pembalap papan atas di masa debutnya. 

Baca Juga: Ingat Lagi, Esteban Ocon Pemenang F1 Hongaria 2021 yang Gantikan Rio Haryanto di F1

Salah satunya adalah crew chief Marc Marquez, Santi Hernandez yang sempat membandingkan pembalapnya dengan Pedro Acosta. 

Hal ini karena Pedro Acosta dan Marc Marquez sama-sama memulai debut di kancah balap dunia bersama AJO Motorsport. 

Keduanya juga pembalap Spanyol yang terbilang 'buas' karena bisa mengacak-acak barisan depan pada tahun debutnya. 

Namun Santi Hernadez menarik beberapa kata usai membandingkannya dengan Marc Marquez. 

Baca Juga: Direktur Teknis KTM Buka Rahasia Penampilan Apik Miguel Oliveira di MotoGP 2021

Baca Juga: Sedih! Sebastian Vettel Didiskualifikasi Usai Podium Dua F1 Hongaria 2021, Ini Alasannya

"Pedro Acosta masih sangat muda dan jalan kariernya masih sangat banyak, saya rasa kurang tepat untuk membandingkannya dengan Marc Marquez," tutur Santi Hernandez. 

"Pedro Acosta sudah meraih banyak kemenangan di tahun pertamanya, sedangkan Marc Marquez agak kesulitan pada dua tahun pertamanya di GP125," tambahnya dilansir dari Paddock GP. 

"Dengan didikan yang tepat, maka Pedro Acosta bisa saja menjadi pembalap yang jauh lebih sukses dari Marc Marquez," Santi Hernandez menambahkan. 

Marc Marquez pun pernah memberikan nasihat kepada Pedro Acosta untuk menikmati masa-masa di Moto3 dan Moto2. 

Baca Juga: Valentino Rossi Mau ke Ducati, Michele Pirro Akan Berikan Konsultasi Gratis

Karena setelah masuk ke MotoGP, fokusnya adalah selalu menang, menang, dan menang, sehingga kurang menikmati setiap balapan. 

Ini membuat 'The Spanish Rodeo' memberikan wejangan untuk tidak terlalu terburu-buru naik kelas kepada juniornya tersebut. 

 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Paddock GP

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa