OtoRace.id - Maverick Vinales mengalami balapan yang menyeramkan pada MotoGP Austria di sirkuit Red Bull Ring tahun lalu.
Ia nyaris mengalami insiden mematikan saat motor dari Johann Zarco dan Franco Morbidelli terhempas liar usai bertabrakan.
Padahal, Maverick Vinales menjadi pole seater pada balapan MotoGP Austria, tetapi ia finish di posisi ke-10.
Hal ini karena ada keresahan yang dialami Maverick Vinales, sehingga berdampak pada mentalnya saat balapan dimulai ulang.
Baca Juga: Pol Espargaro Bertekad Mengakhiri Keterpurukan Bareng Honda di MotoGP Styria 2021
Pada MotoGP Styria berikutnya yang masih di Red Bull Ring, Maverick Vinales pun tidak menyelesaikan balap.
Tak pelak ada kejanggalan yang ia rasakan untuk dua seri di Red Bull Ring tahun ini, terlebih MotoGP Styria akan menjadi awal paruh musim kedua.
"Tahun lalu di Austria benar-benar menjadi balapan yang tidak saya lupakan, meskipun dari segi performa saya cukup bagus," tutur Maverick Vinales dalam rilis Yamaha.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Yamahamotogp.com |
KOMENTAR