Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Austria 2021

BREAKING NEWS - Dihukum Yamaha, Maverick Vinales Dilarang Balap dan Absen di MotoGP Austria 2021

Nur Pramudito - Kamis, 12 Agustus 2021 | 18:39 WIB
Maverick Vinales dipastikan gagal tampil di balapan MotoGP Austria 2021 akibat mendapat hukuman dari Yamaha
MotoGP
Maverick Vinales dipastikan gagal tampil di balapan MotoGP Austria 2021 akibat mendapat hukuman dari Yamaha

Vinales pun menyatakan bahwa motornya mengeluarkan suara gagap pada pertengahan balap dan dasbornya terus-terusan memberi notifikasi untuk masuk ke pitlane.

Padahal Yamaha tak mengirimkannya, ia bahkan tak mendapatkan notifikasi soal peringatan limit trek dan long lap penalty.

Ia bahkan mengaku mengetahui dirinya mendapatkan long lap penalty usai melihat pemberitahuan dari tim lewat pit board di trek lurus.

Tak hanya itu, Vinales juga mengaku masuk ke pit pada lap terakhir akibat pesan dasbornya yang rusak demi menghindari peristiwa yang tak diinginkan, misalnya kebocoran oli.

Baca Juga: Jalani Double Header di MotoGP Austria 2021, Marc Marquez Berharap Bisa Menunjukkan Potensi Aslinya

"Yamaha dengan menyesal mengumumkan partisipasi Maverick Vinales di MotoGP Austria akhir pekan ini ditarik oleh Monster Energy Yamaha," tulis pernyataan Yamaha.

"Absen ini menyusul skors dari Yamaha akibat pengoperasian motor yang tak lazim oleh sang pembalap dalam balapan MotoGP Styria akhir pekan lalu," sambung pernyataan Yamaha.

Keputusan Yamaha berdasarkan pada analisis mendalam pada data motor dalam beberapa hari terakhir.

Yamaha menyimpulkan aksi Vinales bisa berpotensi menghancurkan mesin motor YZR-M1.

Hal itu juga bisa berdampak serius pada Vinales sendiri dan berpeluang membahayakan pembalap lainnya dalam balapan MotoGP.

Yamaha memutuskan untuk tidak mengganti posisi Vinales dengan pembalap lain di balapan MotoGP Austria 2021.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa