OtoRace.id - Fabio Quartararo menjadi jagoan tunggal Yamaha dalam meraih hasil baik di MotoGP 2021.
Meski begitu, pembalap Monster Energy Yamaha ini mengaku sama sekali tak pernah dapat tekanan.
Seperti yang diketahui, sejauh ini Yamaha telah meraih 11 podium, yang delapan di antaranya diraih oleh Fabio Quartararo.
Tak hanya itu, Fabio Quartararo juga meraih lima dari enam kemenangan yang dikoleksi pabrikan Yamaha.
Baca Juga: Jelang MotoGP Aragon 2021, Valentino Rossi Penasaran Taklukkan Sirkuit Aragon
Ia juga jadi satu-satunya rider Yamaha yang menjadi kandidat juara dunia, bahkan tengah memimpin klasemen.
Tak sedikit rival yang beranggapan bahwa situasi ini bakal membuat Quartararo tertekan.
Namun, pembalap Prancis ini mengaku bahwa situasi ini justru membuatnya tampil tenang, apalagi tak ada paksaan dari timnya.
"Saat sadar saya satu-satunya yang merebut kemenangan dan podium, saya justru tak merasakan tekanan dari Yamaha," kata Quartararo dikutip OtoRace.id dari laman resmi MotoGP.
Baca Juga: Dapat Rekan Setim Baru di MotoGP 2021, Begini Jawaban Dingin Fabio Quartararo
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR