Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Indonesia

Dikejar Waktu, Ketua IMI Optimis Sirkuit Mandalika Bisa Gelar Balapan WSBK Indonesia Sesuai Jadwal

Nur Pramudito - Senin, 13 September 2021 | 06:16 WIB
Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat, Bambang Soesatyo Optimis balapan WorldSBK Indonesia bisa digelar sesuai jadwal
ITDC
Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat, Bambang Soesatyo Optimis balapan WorldSBK Indonesia bisa digelar sesuai jadwal

OtoRace.id - Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat, Bambang Soesatyo menyebut balap World Superbike alias WSBK Indonesia bisa diselenggarakan di Sirkuit Mandalika.

Sebab pembangunan Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat hampir rampung 100 persen.

Seperti diketahui, Sirkuit Mandalika akan jadi tuan rumah balapan WSBK Indonesia 2021.

Rencananya balapan WSBK Indonesia akan digelar pada 12-14 November mendatang.

Baca Juga: Bambang Soesatyo Buka Kantor Baru IMI Pusat yang Kembali ke Senayan

"Kami mendorong penyelesaian sirkuit lebih cepat, ternyata sudah selesai tinggal penyempurnaan saja," ujar Bambang Soesatyo dikutip OtoRace.id dari Kompas.

Dia menjelaskan, pagelaran WSBK tinggal masalah bangunan penunjang seperti fasilitas kesehatan berstandar internasional.

"Kemarin hanya masalah di teknis kesehatan, tapi Kemenkes, rumah sakit swasta sudah menyanggupi untuk membangun rumah sakit untuk kepentingan para pembalap," jelasnya.

"Persyaratan harus ada RS yang memadai sesuai dengan standar internasional FIM," tutur pria yang akrab dipanggil Bamsoet.

Baca Juga: Pecahkan Lap Rekor Milik Marc Marquez, Begini Perasaan Francesco Bagnaia Start Terdepan di MotoGP Aragon 2021

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Kompas

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa