OtoRace.id - Sudah bukan rahasia kalau Valtteri Bottas adalah pembalap lapis kedua di Mercedes AMG Petronas.
Valtteri Bottas kerap mendapatkan perintah untuk 'membantu' Lewis Hamilton atau dalam istilah team order.
Apalagi, Lewis Hamilton sedang bersaing ketat untuk perebutan gelar juara dunia F1 2021 bersama Max Verstappen (Red Bull Racing Honda).
Namun team order itu tidak bisa dilakukan sepanjang balapan F1 Turki 2021 karena beberapa alasan.
Baca Juga: Hasil Balap F1 Turki 2021 - Valtteri Bottas Tampil Sempurna, Red Bull Raih Double Podium
Salah satunya karena Lewis Hamilton memulai balapan dari grid ke-11, imbas dari penalti.
Mungkin jika posisinya tak tertinggal jauh, Bottas akan diminta untuk memberikan Lewis Hamilton satu posisi, tetapi saat balapan basah di Turki itu situasinya tidak memungkinkan.
Tak pelak ini adalah kemenangan kedua bagi pembalap Finlandia itu di musim ini.
Sejak awal 2021, Valtteri Bottas memang kesulitan untuk meraih kemenangan karena banyaknya faktor masalah, serta internal yang lebih menguntungkan Hamilton.
Baca Juga: Wow, Kawasan Sentul Siap Dikembangkan Untuk Pusat Otomotif Indonesia
Baca Juga: Marc Marquez Berikan Trofi Podium Kedua MotoGP Aragon 2021 Untuk Keluarga Mendiang Hugo Milan
Mendominasi 58 lap juga membuktikan kalau Bottas masih layak sebagai pembalap Mercedes sebelum tahun depan hijrah ke Alfa Romeo Racing.
“Turki tahun ini adalah salah satu ronde balapan terbaik saya. Tahun lalu saya pertama kali balapan di sini dan hasilnya buruk," ujar Valtteri Bottas dalam rilis Media Daimler
"Namun kini saya bisa mencetak pole position, fastest lap, mendominasi balapan dan kemenangan yang terasa manis,” Bottas menambahkan.
"Tiga besar klasemen masih terasa bisa dikejar dan itu tujuan utama saya sebelum berpisah dengan Mercedes,” kata peraih dua kali runner-up itu.
Baca Juga: Jelang WorldSBK Indonesia 2021, Kemenhub Gelar Simulasi Rekayasa Lalu Lintas di Sirkuit Mandalika
Kini Valtteri Bottas kian kokoh di peringkat ketiga klasemen usai pada seri di Sochi lalu ia berhasil mengentaskan Lando Norris (McLaren F1 Team).
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Media Daimler |
KOMENTAR