Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2021

Enggan Pasang Target Tinggi di MotoGP 2021, Andrea Dovizioso Punya Alasan Tersendiri

Nur Pramudito - Sabtu, 16 Oktober 2021 | 10:00 WIB
Ada alasan kenapa Andrea Dovizioso tetap rileks meski mendapat motor lawas dari Yamaha pada MotoGP 2021
MotoGP
Ada alasan kenapa Andrea Dovizioso tetap rileks meski mendapat motor lawas dari Yamaha pada MotoGP 2021

OtoRace.id - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Andrea Dovizioso, tidak punya target muluk-muluk pada tiga balapan terakhir MotoGP 2021.

Sebab, Andrea Dovizioso menilai MotoGP 2021 sebagai masa transisi baginya.

Sebagaimana diketahui, Andrea Dovizioso sempat hiatus dari MotoGP setelah tidak mendapatkan tim baru setelah berpisah dengan Ducati.

Andrea Dovizioso pun bergabung ke Petronas SRT jelang berakhirnya musim ini, tetapi belum mendapatkan hasil yang memuaskan.

Baca Juga: Wow, 11 Ribu Topi Disiapkan Perpisahan untuk Valentino Rossi di MotoGP Emilia Romagna 2021

Ia finis ke-21 pada balapan MotoGP San Marino 2021 di Sirkuit Misano.

Lalu, Andrea Dovizioso menyegel posisi ke-13 di MotoGP Amerika 2021 di Circuit of the Americas (COTA).

Hasil tersebut tentu mengecewakan bagi Andrea Dovizioso.

Apalagi, sebenarnya dia sudah pernah mengendarai motor Yamaha ketika membela Tech3 Yamaha pada 2012 silam.

Baca Juga: Aspal Sudah Rampung, Segini Proses Paddock Sirkuit Mandalika Jelang WSBK Indonesia

Hanya saja, pembalap asal Italia tersebut menilai hal tersebut tak bisa menjadi acuan.

Sebab, dia menganggap motor yang kini dia gunakan sudah sangat berbeda.

Tetapi, dia setidaknya bakal menggunakan motor yang lebih baik pada musim depan.

"Saya belum pernah mengendarai Yamaha sejak 2012. Saya tahu motornya sudah banyak berubah sejak saat itu," kata Dovizioso, dikutip OtoRace.id dari Tuttomotoriweb.

Baca Juga: Waduh, Dua Pabrikan Lain MotoGP Kirim Tawaran Kontrak ke Fabio Quartararo, Kok Yamaha MotoGP Belum Perpanjang

"Namun itu tak membuat saya khawatir di Misano, karena secara pribadi perubahan saya lebih besar daripada motornya sejak saat itu," jelasnya.

"Bagi saya balapan tahun ini adalah mencoba berbagai hal. Tahun depan saya akan memiliki motor pabrikan," imbuhnya.

Sejak awal, Dovizioso menyadari motor yang ia gunakan di atas kertas lebih lambat dari motor pabrikan.

"Itulah sebabnya saya sudah berpikir ketika kembali, ini tidak akan mudah. Saya juga sudah menekankan bahwa pada awalnya hasil tidak penting," tambahnya.

"Saya harus membiasakan diri dengan posisi di atas motor, karena motornya berbeda dengan yang saya gunakan sebelumnya," pungkas Dovizioso.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : tuttomotoriweb.it

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa