Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Emilia Romagna 2021

Main Cerdik Demi Kunci Gelar Juara di MotoGP Emilia Romagna 2021, Begini Strategi Fabio Quartararo

Nur Pramudito - Kamis, 21 Oktober 2021 | 09:55 WIB
Berpeluang mengunci gelar juara dunia di MotoGP Emilia Romagna 2021, Fabio Quartararo bakal mengusahakan yang terbaik, tetapi tidak ngotot
MotoGP
Berpeluang mengunci gelar juara dunia di MotoGP Emilia Romagna 2021, Fabio Quartararo bakal mengusahakan yang terbaik, tetapi tidak ngotot

"Di bagian terakhir kompetisi ini pola pikir saya telah sedikit berubah. Terakhir kali kami di Misano saya membalap untuk menang dan tidak memikirkan tentang kejuaraan sama-sekali," jelasnya.

"Tentunya saya akan masih melakukan yang terbaik seperti biasanya untuk mencapai hasil sebaik mungkin akhir pekan ini, karena itu hal yang paling saya nikmati, tapi saya akan mencoba untuk bermain cerdas," imbuhnya.

Tentu akan ada keseruan yang terjadi di Yamaha karena sebentar lagi mereka akan mendapatkan seorang juara dunia baru.

Terakhir kali Yamaha bisa membuat pembalapnya menjadi juara dunia adalah pada tahun 2015 yaitu Jorge Lorenzo.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Emilia Romagna 2021, Fabio Quartararo Kunci Juara Dunia, Perpisahan Manis Valentino Rossi

Menanggapi momen krusial ini, manajer Yamaha, Massimo Meregalli, mengatakan bahwa timnya akan melakukan pendekatan seperti biasanya meski berpeluang bisa mengantar Fabio Quartararo menjadi juara dunia di MotoGP Emilia Romagna 2021.

"Kami memiliki momen krusial di depan mata pada musim ini," kata Massimo Meregalli.

"Untuk Fabio dan Yamaha. Tetapi, kami akan melakukan pendekatan seperti pekan balapan seperti biasanya," jelas Massimo Meregalli

"Dengan ini maksud saya, kami akan memberikan segalanya di setiap sesi dan bekerja sama sebagai tim," tutupnya.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Yamahamotogp.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa