Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Emilia Romagna 2021

Hasil FP1 Moto2 Emilia Romagna 2021 - Augusto Fernandez Tercepat Usai Duel Ketat Dengan Pembalap Tim Indonesia

Didit Abdillah - Jumat, 22 Oktober 2021 | 16:58 WIB
Augusto Fernandez tetap jadi yang tercepat usai bersaing ketat dengan Nicolo Bulega di FP1 Moto2 Emilia Romagna 2021
MotoGP.com
Augusto Fernandez tetap jadi yang tercepat usai bersaing ketat dengan Nicolo Bulega di FP1 Moto2 Emilia Romagna 2021

OtoRace.id - Kondisi sirkuit Misano untuk FP1 Moto2 Emilia Romagna (22/10) masih sangat basah akibat hujan sedari pagi. 

Joe Roberts (ItalTrans Racing) memang jagonya di lintasan basah. Ia sudah menghuni tiga besar sejak mencetak lap time untuk pertama kalinya. 

Setelah 25 menit berlalu, Joe Roberts sudah bercokol di peringkat pertama dengan catatan waktu 1;49,098. 

Genangan air selama FP1 Moto2 Emilia Romagna semakin tinggi, sehingga banyak pembalap yang terjatuh. 

Baca Juga: Hasil FP1 MotoGP Emilia Romagna 2021 - Johann Zarco Melesat di Lintasan Basah, Valentino Rossi Kalahkan Fabio Quartararo

Pada sisa waktu 18 menit, pembalap SKY Racing Team VR46, Marco Bezzecchi menjadi yang tercepat. 

Marco Bezzecchi menorehkan 1;48,969 dan menggeser Joe Roberts dari peringkat teratas, sedangkan duo Red Bull KTM Ajo masih kesulitan. 

Baik Raul Fernandez dan Remy Gardner sama-sama tidak ada yang menembus lima besar, padahal keduanya sedang bersaing ketat untuk jadi juara dunia Moto2. 

Remu Gardner saang pemuncak terjebak di peringkat 16 sejak FP1 Moto2 Emilia Romagna dimulai. 

Baca Juga: Hasil FP1 Moto3 Emilia Romagna 2021 - Wow, Mario Aji dan Andi Gilang Tembus 6 Besar

Baca Juga: Darryn Binder Dinilai Terlalu Dini Lompat ke MotoGP, Jack Miller Beri Tanggapan Begini

Pembalap Pertamina Mandalika SAG Team, Thomas Luthi justru jauh lebih konsisten di kondisi basah ini karena tidak lepas dari lima besar. 

Dua peringkat teratas mengetat antara Nicolo Bulega (Federal Oil Gresini Moto2) dan Augusto Fernandez (Elf Mac VDS Racing). 

Kedua pembalap ini saling sikut sampai menit terakhir FP1 Moto2 Emilia Romagna. 

Sampai 20 detik terakhir, Nicolo Bulega masih mencatatkan 1;48,541 dan jadi yang tercepat. Ia masih bisa melakukan satu lap lagi untuk mengasah catatan waktunya. 

Baca Juga: Mario Aji Debut di Moto3 Emilia Romagna 2021, Persembahan ke Almarhum Ayah

Kejutan dilakukan oleh murid Valentino Rossi yang debutan, Celestino Vietti (SKY Racing Team VR46) yang melesat ke peringkat tiga. 

Namun pada penghujung waktu, posisi ketiga Celestino Vietti itu disingkirkan oleh Tony Arbolino yang lebih cepat 0,16 detik darinya. 

Masih saling sikut, Augusto Fernandez kembali ke peringkat pertama dengan 1;48,322. Nicolo Bulega kedua dan Joe Roberts juga singkirkan Tony Arbolino untuk peringkat ketiga. 

HASIL FP1 MOTO2 EMILIA ROMAGNA 2021

HASIL FP1 MOTO2 EMILIA ROMAGNA 2021
HASIL FP1 MOTO2 EMILIA ROMAGNA 2021

Editor : Nur Pramudito
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa