OtoRace.id - Balapan Moto2 Emilia Romagna 2021 di sirkuit Misano, Italia (24/10) dimulai dengan sangat apik bagi duo Elf Marc VDS, Sam Lowes dan Augusto Fernandez.
Keduannya saling bersaing untuk dua posisi terdepan di sektor pertama sirkuit Misano, hanya saja Aron Canet jauh lebih impresif.
Pembalap Aspar Team itu langsung menusuk ke posisi pertama di penghujung lap pembuka, ia bahkan konsisten dengan membuka jarak.
Aron Canet diburu oleh Sam Lowes sedari awal balapan, pun dengan Jorge Navarro yang menusuk dari posisi ketiga.
Baca Juga: Hasil Balap Moto3 Emilia Romagna 2021 - Andi Gilang Raih Poin, Mario Aji Tetap Semangat
Salah satu kontender juara dunia Moto2 2021, Raul Fernandez sudah berada di posisi keempat dan fokus untuk mengejar podium.
Ia jauh lebih diuntungkan daripada rival utama dan juga rekan setimnya di Red Bull KTM Ajo, Remy Gardner yang baru masuk ke posisi 10 di lap ketiga.
Perlahan tapi pasti, Remy Gardner masuk ke posisi sembilan di lap keempat. Di saat yang sama, Jorge Navarro juga ambil alih posisi terdepan dari Aron Canet.
Lap keenam jadi giliran Sam Lowes yang memimpin lomba, hanya dalam satu lap ia sudah membuka jarak 0,771 detik dari Raul Fernandez di posisi kedua.
Tim binaan Valentino Rossi, SKY Racing Team VR46 juga sudah dalam posisi bersaing untuk podium kala Celestino Vietti sudah di posisi keempat.
Dengan menggunakan livery spesial perpisahan Valentino Rossi, Celestino Vietti bersaing di lima besar.
Ia sempat merosot ke posisi lima usai digeser Jorge Navarro. Sementara itu Remy Gardner yang sudah di posisi delapan terancam kena penalti usai insiden dengan Somkiat Chantra (Honda Team Asia).
Usai race director melaukan investigasi, Remy Gardner dinyatakan bersalah pada lap ke-15 dan wajib melakukan long lap penalty.
Harapan sempat pupus kala puncak klasemen sementara terancam dicuri oleh Raul Fernandez, ia sudah berada di posisi pertama.
UNBELIEVABLE ????@25RaulFernandez IS OUT ????#Moto2 | #EmiliaRomagnaGP ???? pic.twitter.com/hCiygXLrWM
— MotoGP™???? (@MotoGP) October 24, 2021
Baca Juga: Jack Miller Pastikan Akan Bantu Francesco Bagnaia Menang di MotoGP Emilia Romagna 2021
Nahas di lap ke-16 tikungan 8, Raul Fernandez terjatuh dalam kecepatan tinggi dan membuat motornya rusak seketika.
Ia berhenti dari balapan dan Remy Gardner dipastikan masih memuncakki klasemen sementara.
Sam Lowes makin kokoh di posisi terdepan, ia tak menghiraukan kejaran dari Aron Canet.
Sedangkan posisi ketiga masih jadi persaingan bagi Augusto Fernandez dan Celestino Vietti.
Ternyata, Augusto Fernandez berhasil curi posisi kedua dari Aron Canet yang lakukan kesalahan. Sam Lowes tetap jadi pemenang.
Elf Marc VDS Racing mendominasi dua podium tertinggi, Celestino Vietti beri perpisahan baik bagi Valentino Rossi si pemilik SKY Racing Team VR46.
Posisi keempat Celestino Vietti adalah pencapaian terbaiknya dalam debut di Moto2 tahun ini.
HASIL BALAP MOTO2 EMILIA ROMAGNA 2021
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR