Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Formula E Jakarta

Akhirnya Terjawab, Lima Calon Lokasi Formula E Jakarta Resmi Ditetapkan

Didit Abdillah - Kamis, 25 November 2021 | 07:25 WIB
Konfrensi pers Formula E Jakarta mengenai lima kandidat lokasi sirkuit Formula E Jakarta dilakukan di Jakpus (24/11).
DAB/OtoRace
Konfrensi pers Formula E Jakarta mengenai lima kandidat lokasi sirkuit Formula E Jakarta dilakukan di Jakpus (24/11).

OtoRace.id - Tujuh bulan menjelang Formula E Jakarta yang dijadwalkan Juni 2022, lokasi masih kurang jelas.

Namun beberapa bulan lalu masih dua lokasi yang menjadi kandidat untuk sirkuit Formula E Jakarta.

Hingga akhirnya pada (24/11) kabar mengenai kepastian kandidat lima lokasi Formula E Jakarta pun mendapatkan titk terang.

"Ada lima. Ancol, Jakarta International Stadium (JIS), PIK, (jalan) Benyamin Suaeb Kemayoran, dan (jalan) Sudirman," papar Bambang Soesatyo, Ketua IMI Pusat.

Baca Juga: Belum Podium, Maverick Vinales Sudah Minta Motor Rp 300 Juta Ke Aprilia

"Lokasi ini akan kami ajukan secara resmi ke pihak Formula E Operations (FEO) dan akan diumumkan dalam waktu dekat," imbuhnya.

Meeting antara IMI, JakPro, dan FEO ini dilakukan di bilangan Jakarta Pusat.

Alberto Longo, CEO Formula E Operations (FEO) saat ditemui di Jakarta (24/11).
DAB/OtoRace
Alberto Longo, CEO Formula E Operations (FEO) saat ditemui di Jakarta (24/11).

Juga dihadiri Alberto Longo, CEO FEO yang mengonfirmasi kelima lokasi ini.

"Nantinya akan diumumkan dalam waktu dekat. Setidaknya sebelum Natal tahun ini sudah ada konfirmasi," papar Alberto Longo.

Baca Juga: Galang Hendra Bangga Bisa Cetak Point Kala WSBK Indonesia di Sirkuit Mandalika

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa