Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2022

Masih Pikir-pikir untuk Perpanjang Kontrak, Ini Tuntutan Fabio Quartararo Untuk Yamaha

Nur Pramudito - Minggu, 28 November 2021 | 11:45 WIB
Dengan kontrak akan habis di akhir musim MotoGP 2022, Fabio Quartararo masih belum mau memperpanjang ikatan kerjanya di Yamaha
MotoGP
Dengan kontrak akan habis di akhir musim MotoGP 2022, Fabio Quartararo masih belum mau memperpanjang ikatan kerjanya di Yamaha

OtoRace.id - Fabio Quartararo masih pikir-pikir untuk perpenjang kontraknya dengan Yamaha yang akan habis pada akhir MotoGP 2022.

Fabio Quartararo tampil gemilang di MotoGP 2021 dengan sukses menjadi juara dunia.

Kesuksesan macam itu lumrahnya akan membuat seorang pembalap tidak berpikir panjang untuk terus memperkuat tim yang membawanya menjadi juara dunia MotoGP.

Akan tetapi, tidak demikian halnya dengan Fabio Quartararo.

Baca Juga: Maverick Vinales Enggan Jadikan Aleix Espargaro Sebagai Acuan Jinakkan Motor Aprilia

Keputusan ini diambil Quartararo tak pelak karena melihat Yamaha kelabakan meladeni serbuan Ducati di paruh kedua MotoGP 2021.

Sejak MotoGP Styria 2021, pembalap Ducati hanya sekali gagal finis di podium dan 5 kali menjadi juara dalam 9 balapan.

Di lain pihak, Yamaha hanya 4 kali finis podium dan sekali menjadi pemenang selama periode itu.

Situasi itu memperlihatkan Ducati berhasil mengembangkan motor dengan lebih baik daripada Yamaha di paruh kedua MotoGP 2021.

Baca Juga: Valentino Rossi Pensiun, Francesco Bagnaia Langsung Jadi Panutan Pembalap lain di MotoGP

Walaupun Fabio Quartararo menjadi juara dunia pembalap, Yamaha dikangkangi oleh Ducati dalam kejuaraan dunia tim dan konstruktor.

Kalau kondisi ini didiamkan oleh Yamaha, boleh jadi musim depan giliran Quartararo yang bakal gagal menjadi juara dunia.

Hal itulah yang menjadi alasan Quartararo tidak mau buru-buru menandatangani kontrak baru dengan Yamaha.

Pembalap berjulukan El Diablo ini ingin agar Yamaha memberikan lebih banyak jaminan dari sisi teknis kepada dirinya.

Baca Juga: Wow, Persiapan Sambut MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika, Pemprov NTB Dapat Suntikan Dana Tambahan

Quartararo mengaku tidak menyukai purwarupa motor Yamaha M1 untuk MotoGP 2022 yang dijajal di tes Jerez pada 18-19 November lalu.

pembalap 22 tahun itu mengungkapkan tuntutannya kepada Yamaha supaya mau menandatangani kontrak baru.

"Saya meminta beberapa hal untuk motor tahun depan, hal-hal yang penting jika kami ingin menang lagi," kata Quartararo dikutip OtoRace.id dari Tuttomotoriweb.it.

"Saya tidak bilang jika Yamaha tidak meningkatkan kualitas motor saya tidak akan memperpanjang kontrak," jelasnya.

"Tetapi, saya mau melihat mereka benar-benar ingin menang. Saya akan menunggu sebelum mengambil keputusan," pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : tuttomotoriweb.it

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa