Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Ragu Bela Pabrikan Suzuki di MotoGP 2023, Joan Mir Mulai Lirik Ducati dan Yamaha?

Nur Pramudito - Rabu, 1 Desember 2021 | 17:00 WIB
Kontrak bersama Suzuki berakhir di akhir MotoGP 2022, Joan Mir mulai tertarik gabung Yamaha atau Ducati
MotoGP
Kontrak bersama Suzuki berakhir di akhir MotoGP 2022, Joan Mir mulai tertarik gabung Yamaha atau Ducati

OtoRace.id - Joan Mir akan mendapati kontraknya dengan Suzuki Ecstar habis seperti pembalap MotoGP lainnya pada akhir 2022.

Pada awal tahun depan, silly season pun akan mulai bergulir, namun Joan Mir belum membulatkan tekad untuk bertahan.

Hal ini ia sampaikan Joan Mir seperti yang dikutip MotoGP.com, Selasa (30/11/2021).

Tahun lalu, Mir menjadi pembalap paling konsisten, meraih tujuh podium, termasuk satu kemenangan, hingga merebut gelar dunia MotoGP.

Baca Juga: Jelang MotoGP 2022, Ducati Terang-terangan Siap Bajak Fabio Quartararo dari Yamaha

Tahun ini, Mir duduk di peringkat ketiga, meraih enam podium, namun puasa kemenangan.

Salah satu kendala yang paling mengganjal adalah fakta bahwa Suzuki lemah pada lap tunggal, hingga performa Mir dan Alex Rins loyo di kualifikasi.

Start dari belakang jelas tak menguntungkan mereka saat balapan.

Hal ini pun kembali dikeluhkan Mir pada akhir musim, dan ia tak segan menyatakan keraguannya bertahan pada 2023.

Baca Juga: Didukung Federal Oil, Pembalap Gresini Racing Optimis Debut Dengan Ducati di MotoGP 2022

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa