Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Balap Nasional

Kaleidoskop Balap Nasional 2021 - Polemik Formula E Jakarta Hingga Kejurnas Mulai Bangkit

Didit Abdillah - Selasa, 28 Desember 2021 | 17:00 WIB
Kejurnas ETCC 2021.
DAB/OtoRace
Kejurnas ETCC 2021.

OtoRace.id - Pandemi Covid-19 di Indonesia sudah mulai terkendali, sehingga banyak kompetisi yang mulai bergulir di Indonesia. 

Beberapa kejuaraan yang berpusat digelar di sirkuit Sentul seperti ISSOM dan Kejurnas Gokart bisa menggelar musim balap secara penuh. 

Dua kejuaraan ini bisa menggelar enam seri setahun dan membuat kedua promotor kian optimis untuk bisa memulai balapan lebih awal pada musim 2022. 

"Insha Allah untuk 2022 akan dimulai lebih awal karena kalau telat akan keburu libur puasa ramadhan," tutur Ade Satyaningtyas, Sekretaris Kejurnas Gokart. 

Baca Juga: Balap Pakai Mobil Hybrid, Sang Legenda Carlos Sainz Rasakan Tantangan Besar di Reli Dakar 2022

Kejurnas Gokart selesai dengan enam ronde di tahun 2021. Semua kelas berhasil dijuarai hingga ditentukan sampai seri terakhir.
DAB/OtoRace
Kejurnas Gokart selesai dengan enam ronde di tahun 2021. Semua kelas berhasil dijuarai hingga ditentukan sampai seri terakhir.

Lalu untuk kejuaraan balap motor, Kejurnas Motorprix hanya digelar di regional Sumatera saja. 

Sedangkan Kejurnas Oneprix genap digelar tiga seri yang semuanya digelar di sirkuit Sentul Karting. 

Sedangkan kompetisi road race lain pun sudah mulai digelar, seperti Piala Presiden, Yamaha Endurance Fenstival, dan beberapa club event. 

"Dengan protokol kesehatan yang ketat, kami yakin bisa menjadi contoh untuk menggelar balap di Indonesia, khususnya di Sentul. Yamaha Sunday Race siap digelar lagi," ujar Dhani Hendra Purnama, Manajer Motorsport Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM). 

Baca Juga: Ketat, Hanya Beberapa Komponen Ini yang Boleh Diganti MotoGP Dalam Semusim

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa